Program Rekrutmen Pro Aktif, Polres Bina 58 Peserta

RBO, SELUMA - Bagian Sumda Polres Seluma Sabtu (26/1) melaksanakan kegiatan pembinaan dan latihan bagi calon anggota Polri dalam program rekrutmen pro aktif. "Kegiatan ini diikuti oleh peserta sebanyak 58 orang, rinciannya 50 laki-laki dan 8 orang perempuan," kata Kasi Humas Polres Seluma, Iptu Edi Sunaryo, Minggu (27/1).
Pembinaan dan latihan tersebut dipusatkan di halaman depan Polres Seluma, dengan materi latihan berupa lari selama 12 menit, Pull up, Sit up, Push up, dan Shutle run. Kegiatan diawali dengan pembacaan doa, pengarahan, pemanasan, pelaksanaan giat, dan ditutup doa akhir kegiatan.
Tidak hanya membina, jajaran Polres juga dapat memberikan konsultasi pada setiap tahapan pembinaan, apabila terdapat peserta yang dinyatakan tidak memenuhi syarat dalam tahap evaluasi, sehingga peserta dapat mengetahui kekurangan atau kelemahan yang dimiliki dan segera memperbaikinya agar lebih siap dalam menghadapi tahapan seleksi yang sebenarnya.(0ne)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 8 Rumah Ludes Terbakar di Kelurahan Sumur Meleleh Kota Bengkulu
- 2 PUPR Usulkan View Tower Bengkulu Jadi Tiang Bendera Tertinggi di Indonesia
- 3 Uji Kompetensi untuk Sinkronisasi Visi dan Efektivitas Program Bantu Rakyat
- 4 Kapolri Resmikan Pelaksanaan One Way Nasional di KM 414 Kalikangkung
- 5 Segera Direnovasi, Rancangan Pasar Barukoto Sudah Selesai
- 1 8 Rumah Ludes Terbakar di Kelurahan Sumur Meleleh Kota Bengkulu
- 2 PUPR Usulkan View Tower Bengkulu Jadi Tiang Bendera Tertinggi di Indonesia
- 3 Uji Kompetensi untuk Sinkronisasi Visi dan Efektivitas Program Bantu Rakyat
- 4 Kapolri Resmikan Pelaksanaan One Way Nasional di KM 414 Kalikangkung
- 5 Segera Direnovasi, Rancangan Pasar Barukoto Sudah Selesai