222 Siswa SMKN 2 Bengkulu Utara Siap Raih Nilai Terbaik UNBK

222 Siswa SMKN 2 Bengkulu Utara Siap Raih Nilai Terbaik UNBK

RBO >>  ARGA MAKMUR >>  Nama SMKN 2 Bengkulu Utara (BU) tercatat sebagai SMK dan SMA yang pertama kali gelar UNBK dalam wilayah Kabupaten BU pada tahun 2016 lalu. Usai lancar gelar simulasi sebanyak 3 kali, sebanyak 222 siswa SMKN 02 BU yang dulunya  dengan STM Arga Makmur ini, siap ikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer ( UNBK ). Hal  tersebut disampaikan kepala SMKN 02 BU, Firdaus, S.Pd, M.Pd pada RADAR BENGKULU di ruang kerjanya kemarin.

      Dipaparkan Firdaus, tahun ini ada sebanyak 222 siswa SMKN 02 BU terdaftar sebagai peserta UNBK. Sedangkan program keahlian yang dimiliki sekolah ini antara lain yaitu, Teknik Gambar Bangunan, Teknik Konstruksi Batu dan Beton, Teknik Instalasi Tenaga Listrik, Teknik Las, Teknik Kendaraan Ringan, Teknik Sepeda Motor, Teknik Komputer dan Jaringan, dan Multi Media.

      Menurut Firdaus,  persiapan baik secara teknis maupun non teknis,sarana dan prasarana sudah disiapkan secara matang dan kondusif agar saat pelaksaan UNBK nantinya berjalan lancar, tanpa ada halangan apapun pada saat UNBK berlangsung.

Disampaikannya,  sekolah yang berdiri sejak tahun 1988 yang kepala sekolah pertama kali yaitu Drs.F.Adly ini memiliki guru sebanyak 96 guru yang terdiri dari 31 PNS,3 GBD dan 53 honor. Sedangkan TU,4 PNS, dan 5 honor,siap membimbing siswanya agar memiliki prestasi baik di bidang olahraga maupun akademik,dan bisa lulus dengan nilai yang memuaskan.   Sedang prestasi yang dimiliki SMKN 02 ini antara lain di bidang seni dan olahraga O2SN, Bulu Tangkis di tingkat kabupaten, provisi hingga ke tingkat Nasional.

Harapan pihak sekolah kepada pihak pemerintah dapat bekerja sama dalam membimbing siswa dan dukungan agar siswa dapat melaksanakan UNBK dengan maksimal,dan  membangun sarana dan prasarana agar siswa dapat belajar dengan nyaman, sehingga sekolah ini dapat dikenal di tingkat Nasional.(bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: