Saksi Hanura Kota Siap di 1007 TPS

Saksi Hanura Kota Siap di 1007 TPS

Sudisman : Target Minimal Empat Kursi

RBO, BENGKULU - Menyambut Pemilu tanggal 17 April bulan depan, DPC Partai Hanura Kota Bengkulu memastikan telah menyiapkan saksi untuk seluruh TPS yang ada di Kota Bengkulu. Hal ini seperti diungkapkan oleh Ketua DPC Partai Hanura Kota Bengkulu, Sudisman S.Sos kemarin. “Kami sudah membentuk saksi. Dan untuk 1007 TPS yang ada di Kota Bengkulu, saksi Partai Hanura sudah siap,” ungkap Sudisman, Rabu (20/3). Diceritakan oleh Sudisman. Untuk saksi ini, sudah mereka sampaikan tembusan pemberitahuannya ke DPD. “Sudah kami sampaikan pada DPD untuk saksi kita. Nanti kewajiban saksi mengawasi proses pemungutan dan penghitungan suara di TPS. Dimana saksi nanti akan menyampaikan laporannya kepada masing-masing koordinator tingkat kelurahan,” ceritanya. Selain itu, untuk pembiayaan saksi, anggota dewan Kota Bengkulu tersebut mengatakan sumber pendanaannya adalah sumbangan para Caleg. “Nanti saksi silakan mencoblos Caleg Hanura siapa yang mereka inginkan sesuai dengan hati nuraninya masing-masing. Kalau tidak silakan mencoblos partai saja. Yang terpenting saksi harus ikut mencoblos Hanura,” katanya. Adapun untuk target Pileg sendiri, kalau saat ini DPC Hanura Kota Bengkulu hanya memiliki tiga kursi. Kedepan pihaknya tegas Sudis, menargetkan minimal meraih empat kursi. “Kalau target kami, minimal empat kursi dari empat Dapil. Tapi dari pergerakan para Caleg Hanura dilapangan, kami memprediksikan ada beberapa Dapil yang berpotensi dua kursi. Seperti Dapil Kecamatan Gading Cempaka dan Singaran Pati, serta Dapil Kecamatan Selebar dan Kampung Melayu,” tegas Sudisman. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: