Gabungan Mahasiswa Galang Dana untuk Sentani

Gabungan Mahasiswa Galang Dana untuk Sentani

RBO >>  BENGKULU >>  Duka yang menimpa saudara dibagian timur Indonesia akibat banjir bandang di Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua membuat para mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Papua (IMAPA), Organisasi Cipayung se-Provinsi Bengkulu, dan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Bengkulu berkolaborasi menggelar aksi peduli penggalangan dana di Simpang Empat Panorama, Simpang Lima, Simpang Empat DPRD Provinsi Bengkulu, Simpang Empat Lingkar Barat Provinsi Bengkulu kemarin.

Kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan hasil kesepakatan dari seluruh gabungan berbagai relawan mahasiswa dalam upaya membantu korban musibah di Kabupaten Sentani Papua, serta kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari berturut- turut.

Choky selaku mahasiswa dari Papua yang sedang kuliah di Bengkulu saat ditemui RADAR BENGKULU kemarin menyampaikan, dengan adanya kegiatan ini semoga bisa bermanfaat dan bisa meringankan beban keluarganya di Papua yang sedang ditimpa banjir bandang di Kabupaten Sentani.

Dia juga berharap dengan dilaksanakannya kegiatan ini agar dapat terlaksana dengan baik. ” Kami berharap kepada masyarakat se-Provinsi Bengkulu dapat membantu saudara-saudara kami di Kabupaten Sentani Papua yang sedang mengalami musibah banjir bandang,’’ ujarnya.

Ditambahkannya, dia juga mengucapkan ribuan terimakasih atas bantuan teman-teman mahasiswa yang telah meluangkan waktunya dalam membantu terlaksananya kegiatan ini. “ Terimakasih kami ucapkan kepada teman-teman dari BEM Universitas Bengkulu, Organisasi Cipayung Provinsi Bengkulu yang sudah membantu kegiatan ini. Hasil yang ada dapat kita kirim secepat mungkin ke saudara-saudara kita di Sentani Papua sana,” punkasnya.(Mg - 8)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: