Raih 383 Suara, Kadi Ismanto Kades Terpilih Lubuk Saung

Raih 383 Suara, Kadi Ismanto Kades Terpilih Lubuk Saung

RBO, ARGA MAKMUR – Kadi Ismanto Kades Terpilih Lubuk Saung. Kemenangan ini diraih setelah mendapatkan suara terbanyak pada pemilahan kepala desa Lubuk Sahung di Gelar.

Ada 5 Kandidat Cakades yang memperebutkan kursi kepala desa, dengan masing-masing Cakades No urut 1 (satu) Sumardi memperoleh suara sah 104 suara, Cakades No urut 2 (dua) Rechky Hardianto, 210 suara, Cakades No urut 3 (tiga) Syaipul Anwar 29 suara, Cakades No urut 4 (empat) Suheri Kasmidi 178 suara dan Cakades No urut 5 (lima) Kadi Ismanto 383 suara. Suara tidak sah/batal sebanyak 9 suara.

Dengan demikian Cakades No urut 5 (lima) yakni Kadi Ismanto berhasil meraih suara tertinggi dengan perolehan suara sah sebanyak 383 suara dan memenangkan Pilkades Lubuk Saung yang berjalan aman, tertib dan damai.

Pengamatan jurnalis dilapangan ratusan warga Lubuk Saung penuhi sekitar TPS untuk memberikan hak suaranya pada Pilkades Serentak. Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Lubuk Saung Kecamatan Kota Arga Makmur Sukses digelar PPKD Desa Lubuk Saung, Kamis (29/8) lalu.

Setelah selesai penghitungan suara dan sudah diketahui pemenangnya, ucapan selamatpun mengalir dari para kandidat Cakades, Camat Kota Arga Makmur Jon Kenedy, S. Sos, Pjs Kades Muhammad Edi dan warga masyarakat Lubuk Saung juga ucapkan selamat kepada Cakades peraih suara terbanyak.

Pjs. Kades Muhammad Edi, yang kerap disapa Edi Kekea mengatakan usai sudah pemungutan dan penghitungan suara Pilkades Lubuk Saung yang berjalan lancar. "saya mengajak semuah pihak dapat menerima hasil pilkades tersebut dengan lapang dada, kini mari kita rajut kembali tali silaturahmi bersama-sama membangun dan memajukan desa kita ini,” singkat dia. (bri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: