Desa Mesigit Serap Aspirasi Melalui Musdes RPKDes 2020

Desa Mesigit Serap Aspirasi Melalui Musdes RPKDes 2020

RBO, ARGA MAKMUR – Pemerintah Desa Mesigit, Kecamatan Air Padang, menggelar musyawarah desa (musdes).  Musdes ini digelar untuk menata suatu pembangunan desa secara baik dengan melalui mekanisme perencanaan pembangunan yang sistematis, hirarki dan terukur.

Sehingga perencanaan pembangunan desa yang bersumber dari APBDes, APBD BU, APBD Provinsi bahkan APBN sekali pun harus dilakukan dengan perencanaan yang berjenjang dan masuk dalam dokumen perencanaan Pembangunan di suatu desa.

Tidak akan ada pembangunan yang akan dilaksanakan di Desa bila tidak ada dalam dokumen perencanaan Pembangunan.

Kades Mesigit, Eri Herwan dalam Musyawarah Desa mengatakan pembangunan yang akan dilaksanakan di desa harus masuk dalam dokumen perencanaan. “Tidak ada pembangunan yang tidak masuk dalam dokumen perencanaan,” kata dia.

Pantauan jurnalis, Musdes yang dihelat Pemdes, BPD, Desa Mesigit Kecamatan Air Padang kemarin, berjalan dengan baik. Musdes untuk menyusun RKPDes  desa pada tahun 2020 mendatang.

Musdes Penyusunan RKPDes ini dihadiri oleh jajaran Pemdes, BPD, tokoh masyarakat, perangkat desa, Ketua PKK Desa. Camat Air Padang, Ir. Ali Amran, Bhabin Kamtibmas, Babinsa, Ketua Adat, tokoh perempuan, pendamping desa, pendamping lokal desa.

Eri Herwan mengajak tokoh masyarakat dan warga untuk menyampaikan masukan, gagasan dan usulan lewat Musdes Penyusunan RKPDes 2020 Desa  Mesigit ini.

“Saya mengajak warga untuk memberikan pemikiran untuk bangun Desa Mesigit ini untuk menjadi lebih baik dan lebih maju, berdasarkan kehendak warga sendiri sepanjang sesuai dengan RPJMDes dan masuk dalam sistem perencanaan pebangunan desa,” singkat dia. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: