Alesziya, R.Hidayat, Wahyu, Sadirmansyah dan Kanto BPD Terpilih Tanjung Aur

Alesziya, R.Hidayat, Wahyu, Sadirmansyah dan Kanto BPD Terpilih Tanjung Aur

RBO, ARGA MAKMUR – Proses pemilihan Calon Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Periode 2019-2025 diselenggarakan oleh pihak Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Aur, Kecamatan Air Padang, berjalan dengan demokratis, melalui Panitia Pengisian Calon Anggota BPD Kemarin.

Data yang berhasil dihimpun jurnalis ada 11 Kandidat Calon Anggota BPD yang memperebutkan 5 Kursi Anggota BPD desa Tanjung Aur. Dengan 11 Kandidat masing-masing Calon no urut Dusun l : 1.Zelhemi, 2. Alesziya, 3. Bustami, 4. Sadirmansyah, 5. Wahyu Ramadan, 6. Nurhaija, 7.Rakhmad Hidayat, 8. Rostam Efendi. Dusun II: 1. Selai, 2.Kanto Susanto, 3. Marutin. Dengan nama calon keterwakilan perempuan sudah tertera di dusun 1 dan dusun 2.

Dengan 11 calon BPD tersebut yang meraih suara tertinggi ialah, no urut Dusun l : 1.Keterwakilan Perempuan Alesziya 15 suara, 2. Rakhmad Hidayat 10 suara, 3.Wahyu Ramadan 8 suara, 4. Sadirmansyah 9 suara. Dusun ll : 1.Kanto Susanto 12 suara.

Pemdes Tanjung Aur, Sahirman dan Panitia kepada jurnalis mengatakan Pemdes Tanjung Aur melalui Panitia Pengisian Calon Anggota BPD telah merampungkan semua tahapan seleksi Calon Anggota BPD.

“Panitia Pengisian Calon Anggota BPD telah merampungkan semua tahapan seleksi Calon Anggota BPD 2019-2025, acara pemilihan BPD ini dihadiri tripika Kecamatan Air Padang Camat Ir. Ali Amran diwakili oleh Sekcam Sabillillah, Babinkamtibmas, Babinsa, berjalan lancar dan Damai. “Saya berharap kepada anggota BPD yang terpilih untuk bekerja sesuai dengan amanah, yang belum terpilih jangan berkecil hati karena walau bagaimanapun kita harus bersatu untuk kemajuan desa kita tercinta ini," jelas Sahirman. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: