Posyandu Sido Mukti Raih Juara I
RBO, ARGA MAKMUR - Kerja iklas, kerja keras yang dilakukan oleh kelompok Posyandu Ratna, Desa Sido Mukti berhasil mengantarkan posyandu ini sebagai juara pertama selaku posyandu terbaik se Kecamatan Padang Jaya.
Pengumuman dan penilaian ini disampaikan dihadapan Bupati Bengkulu Utara Ir, Mian saat pembinaan PKK dan bakti sosial KB kesehatan, Kecamatan Padang Jaya yang di pusatkan di Desa Marga Jaya (7/11) kemarin.
Sedangkan untuk juara ke dua di raih Posyandu Kecana, Desa Tanah Tinggi dan juara ketiga Posyandu Mekar Sari Dua, Desa Padang Jaya. Penyerahan piala dan piagam terhadap para pemenang lomba Posyandu se Kecamatan Padang Jaya tersebut oleh Bupati Ir. Mian dan ketua PKK Hj. Eko Mian di balai Desa Marga Jaya.
Kades Sido Mukti, Suyanto S. Ip merasa bersyukur dan mengapresiasi atas prestasi yang diraih oleh Posyandu Ratna dari Desa Sido Mukti. “Saya bersyukur dan apresiasi atas pencapaian tersebut,” kata dia.
Suyanto melanjukan ada banyak Posyandu yang melayani ibu hamil, balita termasuk lansia di desanya. “Prestasi ini dapat di jadikan motifasi bagi Posyandu yang lainnya untuk optimal dalam memberikan pelayanan terhadap ibu hamil dan balita termasuk lansia,” singkat dia. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
- 2 MSCI Rilis Hasil Survei Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024
- 3 Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
- 4 Kader PPP Provinsi Bengkulu Protes dan Ajukan Mosi Tidak Percaya ke Pengurus
- 5 Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota
- 1 Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
- 2 MSCI Rilis Hasil Survei Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024
- 3 Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
- 4 Kader PPP Provinsi Bengkulu Protes dan Ajukan Mosi Tidak Percaya ke Pengurus
- 5 Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota