Tahap III, Karang Anyar I Bangun Rabat Beton dan TPT

RBO, ARGA MAKMUR – Setelah selesai merealisasikan tahap I (20%) dan tahap II (40%), Desa Karang Anyar 1, Kecamatan Kota Arga Makmur, Kebupaten Bengkulu Utara (BU) terus menata desa untuk menjadi lebih baik.
Pemdes dan BPD melaksakan rapat prapelaksana kegiatan dan titik nol tahap III, sekaligus melakukan monitoring dan evaluasi tahap II. Rapat dihadiri, Kades, Drs. Saiful Amri, Camat Jhon Kenedi.S.Sos, Kasi PMD-K Sudirman, TPK, perangkat desa, pendamping desa, pendamping lokal desa, Babinsa, Bhabin Kamtibmas dan kelembagaan masyarakat di Kantor Desa setempat, Senin (09/12) Kemarin.
Pantauan jurnalis di mulainya penentuan titik nol Tahap III (40%) ini untuk pengerjaan pembangunan Rabat Beton jalan Gang Famili panjang 200,012 meter, Rabat beton Gang plora 130 meter dan Rabat beton jalan Gang Damai ujung panjang 24 meter. Pemdes juga menambahkan pembangunan TPT 20 meter di Gang Damai ujung dan pembangunan ini dengan anggaran yang ada kami akan mengerikannya sesuai dengan Pola Padat Karya Tunai (PKT) sesuai dengan volume RAB dan aturan yang ada.
Kepada jurnalis, Kades Drs. Saiful Amri mengatakan pembangunan tersebut terlaksana sesuai dengan Volume, RAB dan Aturan yang ada dan buat seluruh elemen masyarakat agar sama-sama menjaga dan merawat segala pembangunan yang telah di bangun. “Seperti tahap tahap sebelumnya yaitu pembangunan pengoralan jalan lingkungan di dusun III dan plat deket (2 titik), pada tahap III (40%) ini harapan saya dengan adanya kegiatan ini kita harus bekerja maksimal mungkin dan jangan ada yang merasa pembangunan ini bukan untuk kita, karna ini lah hak, punya desa kita sendiri demi untuk kemajuan desa kita marilah kita harus fokus dengan pekerjaan ini, membangun Desa Karang Anyar 1 dengan sukses, kita berkomitmen akan terlaksana sesuai dengan Volume, RAB dan Aturan yang ada, mari kita sama-sama menjaga dan merawat segala pembangunan yang telah di bangun,” singkat Saiful Amri. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Anggota DPR RI Derta Rohidin Kunjungi Rumah Korban Pembunuhan Arjuna dan Abiyu
- 2 Sekda Sukarni Dunip Lepaskan JCH Bengkulu Selatan, Berangkat 5 Mei 2025
- 3 Untuk Memberikan Pelayanan Kesehatan Terbaik kepada Masyarakat Perlu Kolaborasi
- 4 Pelantikan DPD IKS Kota Bengkulu Bertabur Hadiah, Dedy Wahyudi Siap Menghadiri Acara
- 5 Bupati Arie Jemput Bola Usulan Pembangunan Bengkulu Utara ke Bappenas RI
- 1 Anggota DPR RI Derta Rohidin Kunjungi Rumah Korban Pembunuhan Arjuna dan Abiyu
- 2 Sekda Sukarni Dunip Lepaskan JCH Bengkulu Selatan, Berangkat 5 Mei 2025
- 3 Untuk Memberikan Pelayanan Kesehatan Terbaik kepada Masyarakat Perlu Kolaborasi
- 4 Pelantikan DPD IKS Kota Bengkulu Bertabur Hadiah, Dedy Wahyudi Siap Menghadiri Acara
- 5 Bupati Arie Jemput Bola Usulan Pembangunan Bengkulu Utara ke Bappenas RI