Polres Benteng Berbagi Takjil dan Masker
RBO, BENTENG – Dalam rangka bulan Suci Ramadan 1441 H, Polres Kabupaten Benteng membagikan takjil dan masker secara gratis kepada pengendara yang melintas didepan Mapolres Kabupaten Benteng.
Kegiatan sosial ini juga sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat dengan mengedepankan physical distancing dan social distancing.
"Dengan dilakukan kegiatan ini diharapkan dapat membantu dalam hal kebutuhan pangan masyarakat," terang Kapolres Benteng AKBP.Andjas Adipermana,SIK,MH.
Ditambahkan, jumlah makanan yang diberikan kepada masyarakat secara gratis ada sebanyak 100 bungkus dan masker kain sebanyak 50 pcs. "Masker merupakan salah satu alat yang dapat mencegah dan memutus penyebaran virus Covid-19," terangnya.
Dijelaskan, sesuai arahan pimpinan Polri bahwa seluruh anggota wajib menggunakan masker dalam melaksanakan tugas dilapangan, dikarenakan jajaran Kepolisian tidak dapat bekerja dari rumah (work from home) karena diharuskan dan wajib untuk turun lapangan, bukan hanya menjalankan tugas Kepolisian namun juga tugas sosial lainnya.
"Kita berharap masyarakat dapat membantu pencegahan penyebaran dan penularan covid-19, sekaligus saling memberikan memberikan edukasi ke masyarakat lainnya dengan tidak lupa selalu menjaga diri serta kesehatan pribadi dan keluarga," pungkasnya. (ags)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 3 Usai Nyoblos Diri Sendiri, Gusnan Mulyadi Yakin Terpilih Lagi Jadi Bupati Bengkulu Selatan
- 4 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 5 Pemprov Bengkulu Mendapatkan Dana Sebesar USD 757.255 dari Green Climate Fund
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 3 Usai Nyoblos Diri Sendiri, Gusnan Mulyadi Yakin Terpilih Lagi Jadi Bupati Bengkulu Selatan
- 4 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 5 Pemprov Bengkulu Mendapatkan Dana Sebesar USD 757.255 dari Green Climate Fund