Laka Maut di Jalan Lintas Persawahan Kemumu
RBO, ARGA MAKMUR - Peristiwa laka lantas merenggut nyawa kembali terjadi di wilayah Hukum Polres Bengkulu Utara tepatnya di jalan persawahan Kemumu, Rabu siang (13/05) kemarin.
Dari data yang berhasil dihimpun, laka lantas tersebut melibatkan 1 kendaraan roda empat bejenis Carry Pick up yang diketahui milik Toto salah seorang warga Batu Raja R Kecamatan Hulu Palik yang menabrak sepeda motor berjenis Beat yang dikendarai Zakaria Sonata warga Kelurahan Kemumu.
Ironisnya dalam peristiwa na'as tersebut tak hanya mobil Carry yang terjebur, korban pengendara sepeda motor yakni Zakaria Sonata juga ditemukan tewas didalam irigasi Kemumu setelah terseret oleh Mobil Carry Pick UP tersebut yang pengendaranya hanya mengalami luka lecet.
Anggota Unit Laka Sat Lantas Polres Bengkulu Utara Bripka Sutarto menyebutkan pihak Kepolisian saat ini masih melakukan penyelidikan dan mengamankan kedua kendaraan tersebut dan dari dugaan sementara peristiwa ini terjjadi saat Mobil Carry Pickup tersebut mencoba mengelak lobang. "Saat ini pihak Kepolisian masih melakukan penyelidikan dan mengamankan kedua kendaraan tersebut, dari dugaan sementara peristiwa ini terjadi saat Mobil Carry Pick up tersebut mencoba mengelak lobang," kata Anggota Unit Laka Sat Lantas Polres Bengkulu Utara yakni Bripka Sutarto. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
- 2 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 3 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 4 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 5 Komisi II DPRD Bengkulu Selatan Dukung Penuh Program RADKSB
- 1 Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
- 2 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 3 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 4 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 5 Komisi II DPRD Bengkulu Selatan Dukung Penuh Program RADKSB