Titik Nol, Talang Pungguk Mulai Bangun Badan Jalan
RBO, ARGA MAKMUR - Desa Talang Pungguk, Kecamatan Air Besi mulai membangun tahap 1 sumber APBDes Tahun anggaran 2020. Hal ini dengan dimulainya titik nol pembangunan buka badan jalan sepanjang 1.200 meter.
Sebelum melaksanakan penentuan titik nol tahap 1 ini terlebih dahulu diadakan Musdes Pra Pelaksana Pembangunan yang dibuka langsung Camat Air Besi Ajiansyah yang diwakili Sekcam Dahirmansyah yang juga dihadiri Kades Gulam Wahyudi, Kasi PMD Hermeliza, SE, BPD, Pendamping Desa, Pendamping Lokal, Jajaran Pemdes, Trifika dan tamu undangan lainnya.
Kades Talang Pungguk Gulam Wahyudi yang juga Ketua FKKD Kabupaten Bengkulu Utara mengatakan tahap 1 membangun Buka badan jalan sepanjang 1.200 meter, "Tahap 1 ini kita buka badan jalan sepanjang 1.200 meter, " kata dia.
Lanjut Kades yang juga mantan Anggota DPRD BU itu juga mengatakan rencana awal tahap 1 ini Pemdes Talang Pungguk juga membangun penerangan lampu jalan sebanyak 10 titik, namun dikarenakan saat ini tengah dilanda pandemi Covid-19 pagu anggaran untuk penerangan lampu jalan di alihkan untuk BLT DD. "Rencana awal kemarin, tahap 1 ini Pemdes Talang Pungguk juga membangun penerangan lampu jalan sebanyak 10 titik, namun dikarenakan saat ini tengah dilanda pandemi Covid-19 pagu anggaran untuk penerangan lampu jalan kita alihkan untuk BLT DD, " singkat dia. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 3 Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
- 4 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 5 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 3 Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
- 4 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 5 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano