Desa Sekiau Gunakan Honor Kades dan Perangkat Talangi BLT DD

Desa Sekiau Gunakan Honor Kades dan Perangkat Talangi BLT DD

RBO, ARGA MAKMUR - Pemerintahan Desa (Pemdes) Sekiau Kecamatan Batik Nau Kabupaten Bengkulu Utara hari ini (23/05) mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap pertama sebesar Rp. 600.000, - per Kepala Keluarga.

Data yang berhasil dihimpun, Meskipun desa ini belum pencairan Dana Desa (DD) namun untuk mensejahterakan masyarakatnya apa lagi saat ini di tengah pandemi dan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1441 H. Kades bersama perangkatnya sepakat menggunakan Honornya untuk menalangi pembayaran BLT DD untuk 16 KK yang berhak menerima BLT DD di Sadei Sekiau ini.

16 KK tersebut berdasarkan hasil Musyawarah Desa Khusus penentuan calon penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) yang dihelat Pemdes dan BPD beberapa waktu lalu telah di Verifikasi dan telah di Validasi.

Pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap 1 dengan dipimpin langsung Kades Anzari, Sy, S. Sos bersama BPD dan Perangkat Desa secara langsung mendatangi rumah masing-masing penerima manfaat di Sadei Sekiau, Sabtu (23/05)

Saat dikonfirmasi jurnalis, Kades Sekiau mengatakan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) ini bisa disalurkan setelah Pemdes dan BPD Sekiau sebelumnya telah melaksanakan Musyawarah Desa Khusus Penentuaan Calon Penerima BLT DD, "Kita telah melaksanakan Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) beberapa hari lalu, dari hasil Musdessus yang telah di Verifikasi, di Validasi terdapat 16 KK penerima BLT DD yang kita salurkan hari ini sebesar 600.000, - per Kepala Keluarga, " Kata Anzari.

Anzari Sy, S. Sos yang juga Ketua FKKD Kecamatan Batik Nau mengaku Dana Desa (DD) Sadei ini belum cair, namun dikarenakan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk tahap 1 ini segera disalurkan sebelum Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Pemerintahan Desa mengambil kebijakan dengan menalangi dulu untuk pembayaran BLT DD tersebut, "DD kita belum cair, karena penyalurannya disegerakan, Kita sepakat Honor Kades dan Perangkat kita gunakan untuk talangi pembayaran BLT DD," Kata Kades Anzari, Sy, S. Sos. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: