Launching Kampung Gerut Ngan Tangguh Nuansa Berseri

RBO, MANNA - Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP. Deddy Nata,SIK, menghadiri lounching Kampung Gerut Ngan Tangguh Nuansa Berseri dan Desa Tanggo Raso terpilih menjadi peserta program tersebut.
Kepala Desa Tanggo Raso, Mulyadi menjelaskan kegiatan ini nantinya akan membuat posko untuk penanggulangan Covid - 19 dan membuat ruang isolasi bagi penderita untuk tahap pertama. "Desa Tanggo Raso menjadi central tempat orang mendapatkan informasi tentang bagaimana cara pencegahan memutus mata rantai penyebarannya," kata Mulyadi di Gedung serbaguna Desa Tanggo Raso Kecamatan Pino Raya, Senin(06/07).
Tampak juga yang hadir dalam acara tersebut, Kepala Kecamatan Pino Raya, Kades dan perangkat desa dan seluruh anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) agar apa yang dilakukan sesuai dengan program pemerintah. Walaupun saat ini Bengkulu Selatan sudah termasuk zona hijau, tapi persiapan ini masih diperlukan untuk mengantisipasi hal - hal yang tidak diinginkan. Apalagi rata - rata yang terkena positif Covid semuanya Orang Tanpa Gejala(OTG). "Setelah dilaunching, kampung gerut ngan tangguh nuansa berseri ini, masyarakat akan lebih paham apa yang harus dilakukan seperti menjaga jarak, sering mencuci tangan,"ucapnya.
Masayarakat yang ada di desa jangan pernah meremehkan penyebaran Covid ini, karena penyebarannya sangatlah cepat dan tidak terlihat. Maka dari itu, jagalah terus kebersihan untuk diri sendiri dan orang lain.
Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Deddy Nata, SIK mengungkapkan kegiatan ini merupakan upaya mencegah penyebaran covid - 19 di Bengkulu Selatan. Kegiatan ini akan bekerja sama dengan jajaran polsek Pino Raya sebagai pengamanan dan Babinkamtibmas akan diterjunkan langsung untuk memberikan pengertian dan imbauan kepada masyarakat. "Kita saat ini sudah masuk katagori zona hijau, masyarakat bisa melakukan aktifitas seperti biasanya dengan cara mengikuti pritokol kesehatan," singkat Deddy.(afa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Presiden Prabowo Dijadwalkan Tiba di Bengkulu Hari Ini, Singgah Sebelum Terbang ke Malaysia
- 2 Juanda: Jangan Anggap Sepele Suryatati dalam PSU Pilkada Bengkulu Selatan
- 3 Operasi Ketupat Nala di Bengkulu Utara Telan Korban Sepuluh Orang
- 4 Indah, Pantai Laguna Samudera jadi Incaran Wisatawan
- 5 Jasa Raharja Pastikan Kesiapan Layanan Menghadapi Arus Balik Idulfitri 2025
- 1 Presiden Prabowo Dijadwalkan Tiba di Bengkulu Hari Ini, Singgah Sebelum Terbang ke Malaysia
- 2 Juanda: Jangan Anggap Sepele Suryatati dalam PSU Pilkada Bengkulu Selatan
- 3 Operasi Ketupat Nala di Bengkulu Utara Telan Korban Sepuluh Orang
- 4 Indah, Pantai Laguna Samudera jadi Incaran Wisatawan
- 5 Jasa Raharja Pastikan Kesiapan Layanan Menghadapi Arus Balik Idulfitri 2025