Wabup Bantu Mesjid dan Rumah Warga

Wabup Bantu Mesjid dan Rumah Warga

RBO, BENTENG - Wakil Bupati (Wabup-red) Bengkulu Tengah Septi Peryadi, S.TP, Senin (13/7) kemarin mengunjungi dua titik pembangunan di Benteng, yakni pembangunan Masjid Al-Huda Desa Lubuk Puar, Kecamatan Merigi Sakti dan pembangunan rumah Miswanuddin warga Dusun 1 Desa Abu Sakim, Kecamatan Pondok Kelapa.

Pemberian bantuan ini bermula saat Wabup mendengar bahwa ada kekurangan dana dalam pembangunan Masjid A-Huda dan rumah Miswanuddin.

Alhasil, Wabup langsung datang berkunjung dan memberikan bantuan uang tunai kepada pihak yang berhak menerimanya.

"Saya berharap bantuan yang diberikan ini bisa membantu penyelesaian pembangunan, baik itu pembangunan Masjid Al-Huda dan juga pembangunan rumah Bapak Miswanudin," ungkapnya.

Sementara itu, Miswanuddin mengucapkan terima atas bantuan yang telah diberikan langsung oleh wakil Bupati Bengkulu Tengah Septi Peryadi.

"Kami ucapan terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan Bapak Wakil Bupati Bengkulu Tangah, bantuan ini sangat berguna sekali bagi kami," ungkap Miswanuddin. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: