BKSDA Bersinergi Tanam 2000 Pohon di TWA Pantai Bengkulu

BKSDA Bersinergi Tanam 2000 Pohon di TWA Pantai Bengkulu

PT NAB dan BPJS Support

RBO  >>> BENGKULU >>>  Kegiatan positif kemarin (24/7) digelar Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu bersama sejumlah komunitas, PT NAB dan BPJS Tenaga Kerja. Ada sekira 800 pohon ditanam diwilayah Taman Wisata Alam (TWA) Pantai Panjang - Pulau Baai Bengkulu.

"Ini sebagai bentuk kepedulian dan pelestarian lingkungan dan tahapan dalam pemanfaatan TWA oleh PT Noor Alif Bencoolen (NAB). Giat penanaman ribuan pohon ini adalah kali ke 3 yang dilakukan BKSDA yang mendapat dukungan dari berbagai pihak. Seperti BPJS Ketenagakerjaan Bengkulu, Forum Pemuda Peduli Bengkulu (FPPB), BPDAS HL Ketahun, Komunitas Vlogger Bengkulu, manajemen PT NAB dan pihak lainnya," ujar Manager PT NAB Uunk.

Untuk diketahui bahwa beberapa jenis tumbuhan penyusun formasi Baringtonia yang ditanam di lokasi TWA tersebut yaitu Ketapang, Butun (Baringtonia Asiatica) dan Cemara pantai. "Penanaman tersebut merupakan upaya pemulihan ekosistem dan pengkayaan jenis tanaman untuk melindungi daerah pantai dari abrasi dan merehabilitasi penanaman vegetasi asli khas daerah pantai," ujar Kepala BKSDA Bengkulu, Donal Hutasoit.

Dijelaskan oleh Dia, bahwa jenis pohon tersebut dipilih karena wilayah pantai TWA didominasi pasir dengan energi gelombang laut yang cukup tinggi, sehingga kurang cocok jika ditanami mangroove.

"Kegiatan ini juga dalam rangka menyambut Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) 2020," lanjut Dia.

Dalam kegiatan itu hadir pula Koordinator FPPB Feri Vandalis. Dalam kesempatan ini Dia berkomentar bahwa pemanfaatan TWA yang saat ini sedang dikelola pihak pengembang sangat bermanfaat bagi perekonomian Bengkulu. Karena, akan melibatkan masyarakat sekitar.  (lay).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: