79 Peserta CPNS Provinsi bengkulu Wajib Daftar Ulang

79 Peserta CPNS Provinsi bengkulu Wajib Daftar Ulang

RBO >>>  BENGKULU >>>  Pelaksanaan Seleksi CPNS Pemda Provinsi Bengkulu kembali berlanjut. Setelah dikeluarkanya surat edaran yang ditandatangani Sekda Pemda Provinsi Bengkulu, Hamka Sabri yang juga selaku Ketua Tim Pelaksana ini, ada sebanyak 79 perserta CPNS Pemprov yang akan melakukan daftar ulang. Terlihat dalam surat tersebut terbanyak dari tenaga pendidik, kemudian ahli computer. Sisanya hanya dibidang tenaga kesehatan.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Pemda Provinsi Bengkulu, Ir Diah Irianti M.Si kemarin menerangkan, sebanyak 79 peserta wajib melakukan daftar ulang. "Harus daftar ulang dahulu. Itu dari tanggal 1 hingga 7 Agustus ini. Apabila tidak melakukan daftar ulang, akan dinyatakan gugur," ujarnya kepada radarbengkuluonline.com kemarin.

Selain itu, dalan tes tersebut perserta akan berlangsung di Gedung LPTIK Universitas Bengkulu dan UPT BKN Bengkulu yang terdekat ditempat tinggal peserta. Hal ini mengingat adanya penyebaran pandemi covid -19. Sedangkan untuk cetak kartu ujian pada tanggal 8 Agutus ini melalui akun SSCASN masing- masing perserta. "Kalau untuk berlangsung tesnya itu pada September hingga Oktober, nanti akan kita berikan jadwal dan tata tertib lebih lanjut," tambah Diah.

Berdasarkan SOP tersebut, terang Diah, bagi peserta seleksi dianjurkan untuk melakukan isolasi mandiri mulai 14 hari sebelum pelaksanaan seleksi. Peserta tidak diperkenankan mampir ke tempat lain selain ke tempat seleksi, wajib menggunakan masker menutupi hidung, mulut hingga dagu. Jika diperlukan penggunaan pelindung wajah (faceshield) bersama masker, tetap memperhatikan jaga jarak minimal 1 meter dengan orang lain, menjaga kebersihan tangan dan mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan/atau menggunakan handsanitizer. Lalu membawa alat tulis pribadi, peserta seleksi dengan hasil pengukuran suhu 37 derajat atau lebih diberikan tanda khusus dan mengikuti ujian ditempat terpisah dan diawasi dengan petugas yang wajib memakai masker dan pelindung wajah. Peserta seleksi yang berasal dari wilayah berbeda dengan lokasi ujan mengikuti ketentuan protokol perjalanan yang ditetapkan oleh pemerintah.

"Ya, kita utamakan protokol kesehatan. Karena sudah ada aturan dari pemerintah pusat. Termasuk jangan sampai ada kerumunan, maka tes bisa dilakukan ditempat UPT BKN di tempat daerah yang terdekat dari peserta," sampai Diah. (Bro/ editor: yar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: