Desa Tanjung Besar Laksanakan Musyawarah Pra Kegiatan

Desa Tanjung Besar Laksanakan Musyawarah Pra Kegiatan

RBO, MANNA - Desa Tanjung Besar melaksanakan musyawarah pra kegiatan untuk pembangunan gedung balai kemasyarakatan.

Pj Kepala Desa Tanjung Besar, Tiwardi, SE mengungkapakan kegiatan yang akan dilaksanakan ini sudah pernah dibahas dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa(MusrembangDes) tahun 2019 lalu. "Agenda ini sudah pernah di bahas untuk masyarakat mendiskusikan masalah yang mereka hadapi dan memutuskan prioritas pembangunan jangka pendek dan kita sudah menyepakati rencana kerja pembanguanan desa tersebut," kata Tiwardi.

Pembangunan gegung balai kemasyarakatan ini nantinya akan dibangun di daerah jalan serojah dengan tujuan gedung tersebut akan digunakan Pemerintah Desa sebagai sekretariat, BPD dan LPM sebagai kantor sekaligus untuk gedung musyawarah desa.

Sehingga keterikatan emosional antara Pemerintah Desa dan seluruh perangkat akan terjalin dengan baik dan tidak ada kecurigaan ataupun prasangka apa yang akan dilakukan, karena semuanya dilakukan secara transfaran. "Begitu juga dengan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat agar lebih prima. Rencananya pekerjaan ini akan dilakukan mulai besok Selasa(11/08) bersama masyarakat bergotong royong untuk membersihkan lahan yang akan digunakan tersebut untuk pembangunan gedung balai kemasyarakatan,"ujarnya.

Dalam pengerjaannya nanti Pemerintah Desa akan menggunakan tenaga kerja yang berasal dari masyarakat Desa Tanjung Besar sendiri, Sehingga masyarakat mempunyai pemasukan dari pembangunan tersebut. "Apalagi dalam kondisi Covid - 19 masih ada di Bengkulu Selatan, masyarakat bisa mencukupi kebutuhan sehari - harinya dari upah yang diberikan dengan memproiritaskan yang digunakan masyarakat yang mempunyai kemampuan dibidangnya," tutup Tiwardi.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: