Kapolda Bengkulu Resmikan Lapangan Tembak Polres Bengkulu Selatan

Sekaligus Minta Anggota Netral Dalam Pilkada
RBO, MANNA - Polda Bengkulu Irjen Pol. Drs. Teguh Sarwono, M.Si melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Bengkulu Selatan, sekaligus meresmikan lapangan tembak Polres Bengkulu Selatan dan ini merupakan suatu prestasi dan tidak semua polres mempunyai lapangan tembak.
"Saya apresiasi Kopolres Bengkulu Selatan yang sudah menyediakan lapangan tembak bagi anggotanya, Karena ini penting bagi anggota dilapangan agar bisa profesional menggunakan senjata dan mempunyai skil menembak yang benar dan tidak semua anggota diberikan senjata," kata Teguh di lapangan tembak Polres BS, Selasa(08/09).
Bagi anggota yang ingin mendapatkan senjata ada beberapa tes khusus yang harus dilalui anggota, ada tes psikologi, tes mental kepribadian untuk propam dan tes khusus yang sifatnya pengetahuan umum tentang senjata.
Adapun hal lain dalam kunjungan kerja di Bengkulu Selatan ada beberapa hal yang perlu disampaikan kepada seluruh anggota yang pertama terkait dengan Covid - 19 yang diketahui bahwa Covid ini semakin meningkat. "Kita harus mampu mengerakkan seluruh elmen masyarakat dan polres mempunyai kemampuan itu agar masyarakat untuk bisa disiplin dan meningkatkan pengawasan penggunaan masker," jelas Kapolda.
Begitu juga masyarakat harus menjaga jarak lebih dari satu setengah meter dan mencuci tangan diair yang mengalir sesering mungkin setelah beraktifitas dan tidak kalah penting harus menjaga kebersihan dan kesehatan.
Sebab masker salah satu cara untuk melawan covid - 19. Tidak ada kata lain karena sampai saat ini untuk vaksinnya belum juga ditemukan baik baik di Indonesia maupun negara lain. "Begitu juga, saya juga akan memastikan pengamanan dalam Pilkada yang kita ketahui akan dilaksanakan pada 9 Desember nanti untuk Polres Bengkulu Selatan agar tetap kondusif dan memastikan netralitas anggota dan tidak memihak kepada siapun dan itu wajib bagi anggota. Begitu juga pesan saya sebagai media harus netral walaupun secara pribadi wartawan punya hak," pungkas Teguh.(afa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Gubernur Bengkulu Kecewa dan Kritik Kinerja Pelindo, 4.000 Warga Pulau Enggano Krisis Bahan Pokok
- 2 Ini Respon Cepat Gubernur Bengkulu untuk Korban Kebakaran dan Infrastruktur
- 3 Kapolri Apresiasi Komitmen PT Jasa Raharja atas Sinergi dan Kolaborasi dalam Wujudkan Arus Mudik dan Balik
- 4 Hilang 5 Hari dan Diduga Tidak Makan, Perempuan Asal Ipuh Mukomuko Ditemukan Selamat
- 5 Dibuka Bupati, Bengkulu Utara Gelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD 2025–2029
- 1 Gubernur Bengkulu Kecewa dan Kritik Kinerja Pelindo, 4.000 Warga Pulau Enggano Krisis Bahan Pokok
- 2 Ini Respon Cepat Gubernur Bengkulu untuk Korban Kebakaran dan Infrastruktur
- 3 Kapolri Apresiasi Komitmen PT Jasa Raharja atas Sinergi dan Kolaborasi dalam Wujudkan Arus Mudik dan Balik
- 4 Hilang 5 Hari dan Diduga Tidak Makan, Perempuan Asal Ipuh Mukomuko Ditemukan Selamat
- 5 Dibuka Bupati, Bengkulu Utara Gelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD 2025–2029