Mobil Oleng Tabrak Toko Buah

Mobil Oleng Tabrak Toko Buah

RBO,BENTENG - Satu unit mobil Kijang warna biru, dengan nopol BD 1251 YB mendadak oleng hingga menabrak kios toko buah milik Eko Jumadi (36) yang terletak di Jalan Lintas Barat Dusun Sungai Hitam Desa Pasar Pedati, Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah.

Dari informasi yang didapat RADAR BENGKULU, peristiwa terjadi sekira pukul 06.50 WIB.

Sementara itu, Kapolres Benteng AKBP.Andjas Adipermana,SIK,MH melalui Kapolsek Pondok Kelapa Iptu.Sagiran,SH mengatakan, kejadian tersebut bermula saat mobil melintas dari arah Bengkulu Utara menuju Kota Bengkulu.

"Saat melintas dilokasi kejadian, mobil yang dikemudikan oleh Muhamad Fauzan Aziman (28) warga Desa Sunda Kelapa, Kecamatan Pondok Kelapa tersebut mendadak oleng ke arah kanan. Mobil melaju tak terkendali, kemudian menabrak kios toko buah," ujarnya.

Kerasnya benturan membuat bangunan toko buah rusak cukup parah di bagian depan. Sedangkan mobil mengalami ringsek di bagian sisi depan, hingga ban kanan mobil terlepas.

Beruntung kejadian laka lantas tersebut terjadi saat pagi hari. Ketika arus lalu lintas di kawasan itu cukup sepi dan lengang.

"Akibat kecelakaan itu, pengemudi mobil tidak mengalami luka. Sedangkan korban jiwa dari pihak toko juga tidak ada," ungkapnya.

Dibagian lain, kecelakaan terjadi diduga karena pengemudi mobil mengantuk. Oleh karena itu pihak keamanan meminta kepada pengguna kendaraan bermotor, untuk selalu mempersiapkan kondisi badannya secara fit. Bila memang dirasa telah lelah dan mengantuk, lebih baik tepikan dulu kendaraan untuk beristirahat sejenak. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: