544 KK PKH Terima Bantuan Beras dari Kemensos

544 KK PKH Terima Bantuan Beras dari Kemensos

RBO, MANNA - Plt Kepala Dinas Sosial Bengkulu Selatan, Didi Ruslan, M.Si mengungkapkan sebanyak 544 Kepala keluarga (KK) Program Keluarga Harapan menerima bantuan beras sebayak 45 Kg dari Kementian Sosial RI selama tiga bulan dengan rincian setiap bulannya 15 Kg.

"Pembagian beras ini kita bagikan dari bulan Juli Agustus, September di Kecamatan Kota Manna dengan rincian Desa Gelumbang 21 KK, Keluaran Gunung Ayu 39, Kelurahan Ibul 57, Kelurahan Kampung Baru 34, Kelurahan Kota Medan 99, Kelurahan Padang Berangin 8, Kelurahan Padang Kapuk 44, Desa Padang Niur 34, Desa Pagar Dewa 110, Kelurahan Pasar baru 67, Desa Tebat Kubu 31," jelas Didi di Kantor Lurah Kota Medan, Minggu (27/09).

Untuk PKH ini biasanya masyarakat hanya menerima uang yang disalurkan melalui Pos yang diterima setiap bulan. Pada pandemi Covid -19 selain uang juga memberikan beras sebagai bantuan pemerintah yang terdampak untuk meringankan beban masyarakat.

Bagi masyarakat yang terdaftar menerima beras pada saat mengambil jatah berasnya harus tetap mematuhi protokol kesehatan, dengan cara menggunkan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak pada saat pengambilan jangan sampai bergerumun untuk menghindari claster baru.

"Dalam penyaluran ini pihak Kementrian sudah bekerjasama dengan pihak ketiga nama transporter yang nantinya juga bekerjasama dengan pihak Kodim yang ada diwilayah masing - masing dan kita yaitu Kodim 0408 BS Kaur," pungkas Didi.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: