Masih Banyak Anak Belum Punya KIA di Pondok Suguh

Masih Banyak Anak Belum Punya KIA di Pondok Suguh

RBO >>> PONDOK SUGUH >>>  Camat Pondok Suguh, Abdul Hadi, S.Sos mengklaim di wilayah Kecamatan Pondok Suguh (Ponsu) masih banyak anak yang belum memiliki Kartu Identitas Anak (KIA). Pihaknya dari kecamatan meminta seluruh orang tua anak di wilayah Ponsu diinstruksikan segera diurus mulai dari sekolah tingkat dasar hingga tingkat SMA sederajat.

Tindaklanjut dari pemerintah kecamatan, sejauh ini sudah menyampaikan kepada masyarakat dan pemerintah desa agar anak dan remaja yang belum memilki KIA supaya diurus. Terutama bagi para orang tua, karena mereka yang akan mengurusnya di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Mukomuko.

"Kami sudah menyampaikan pada masyarakat, khususnya para orang tua, bagi anak yang belum memiliki KIA agar segera diurus. Karena KIA tersebut sangat berguna bagi anak," ucap Abdul Hadi kepada RADAR BENGKULU kemarin.

Sambunganya, saat ini orang tua tidak perlu lagi ke Mukomuko Kota untuk mengurus KIA, akte kelahiran dan e-KTP ke Dinas Dukcapil. Pasalnya pihak Dukcapil selalu rutin turun ke lapangan untuk membuka pelayanan pembuatan e-KTP, akte kelahiran, KIA dan adminduk lainnya. Seperti yang dilakukan oleh pihak Dukcapil beberapa minggu lalu.

"Para orang tua tinggal mengurus kelengkapan berkas saja. Saat ini sudah ada program Dukcapil keliling dalam rangka jemput bola untuk pembuatan Adminduk," demikian jelasnya.(ide)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: