Dapat Umroh Gratis, Warga Kecamatan Tetap Doakan Agusrin jadi Gubernur Lagi
RBO >>> BENGKULU>>> Banyak kenangan terindah yang dirasakan sejumlah warga Provinsi Bengkulu dari Agusrin. Salah satunya seperti dirasakan oleh keluarga besar Abdullah (90), warga Desa Padang Binjai, Kecamatan Tetap, Kabupaten Kaur, yang pernah merasakan program umroh gratis saat Agusrin menjabat Gubernur Bengkulu.
Diceritakan Syafe'i (50), anak dari Abdullah (90), bahwa orangtuanya pernah merasakan program umroh gratis saat Agusrin menjadi Gubernur Bengkulu periode lalu.
"Pak Agusrin orang baik. Beliau selalu peduli dengan warga. Dulu bapak saya pernah diberangkatkan umroh gratis waktu dia masih jabat Gubernur. Kami sangat berterimakasih sekali dengan pak Agusrin," ungkap Syafe'i.
Syafe'i juga mendoakan agar perjuangan Agusrin menjadi Gubernur Bengkulu kembali dilancarkan. "Bapak kami (orangtua) saat ini sudah tua usianya. Namun kami sekeluarga tetap mendoakan pak Agusrin agar diberikan kelancaran dalam berjuang ini. Semoga beliau (Agusrin) kembali menjadi Gubernur Bengkulu. Karena ketika beliau menjadi Gubernur, banyak program yang menyentuh rakyat, dan bisa membawa daerah benar-benar maju," terang Syafe'i.
Sebelumnya, saat rombongan Calon Gubernur nomor 3, Agusrin M Najamudin melakukan rangkaian kampanye di kawasan Padang Binjai Kaur, menariknya tiba-tiba ada warga yang teriak dihadapan Agusrin memanggil ada yang mau bertemu. "Pak Agusrin ada yang mau bertemu disana pak. Dulu dia pernah dibantu bapak berangkat umroh gratis," celetuk ibu-ibu dihadapan Agusrin.(idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 4 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 5 Perbandingan Camper Van vs SUV: Mobil Jenis Apa yang Lebih Cocok untuk Liburan di Alam Terbuka?
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 4 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 5 Perbandingan Camper Van vs SUV: Mobil Jenis Apa yang Lebih Cocok untuk Liburan di Alam Terbuka?