Wakil Ketua MPR: Pilkada Bukan Berseteru

Wakil Ketua MPR: Pilkada Bukan Berseteru

RBO >>> BENGKULU >>>  Dalam lawatannya ke Kota Bengkulu, Wakil Ketua MPR RI DR. (H.C) Zulkifli Hasan S.E.M.M melaksanakan kegiatan sosialisasi empat pilar yang dilaksanakan ditiga tempat. Yaitu Hotel Rafles City, Hotel Putri Gading dan Taman Wisata Mangrove Badrika. Turut mendampingi Wakil Ketua MPR RI, yakni Ketua Komisi VIII DPR RI, Yandri Susanto serta Anggota DPR RI Komisi X Hj. Dewi Coryati M.Si. Kemudian turut dihadiri Plt Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi SE, MM serta Ustadz H. Junaidi Hamsyah M.Pd.

“Saya datang kemari dalam rangka kunjungan kerja. Ada tiga agendanya. Salah satunya melakukan sosialisasi membangun wawasan kebangsaan. Dan untuk itu, saya mengajak, mengimbau masyarakat Bengkulu untuk kita seluruhnya sama-sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ungkap Zulkifli Hasan saat diwawancarai sebelum sosialisasi empat Pilar kebangsaan di TWM Badrika, siang Senin (9/11).

Dijelaskan oleh Zulhas, dalam sosialisasi wawasan kebangsaan, Wakil Ketua MPR RI yang juga Ketum Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengajak seluruh masyarakat Bengkulu sebagai keluarga besar NKRI untuk menjaga keutuhan bangsa.

“Untuk itu, cita-cita kita itu merdeka untuk bersatu. Sebab itu, saya mengimbau masyarakat Bengkulu dimana kita akan melaksanakan Pilkada Bupati dan Gubernur bahwa itu adalah persaingan antar saudara. Satu jaga persatuan kebersamaan. Jadi, kompetisi Pilkada itu untuk bersatu. Bukan untuk berseteru mencari yang terbaik untuk Provinsi Bengkulu,” tegas Zulhas yang ketika ditanyai soal target PAN dalam Pilkada serentak di Bengkulu dan diikuti oleh Adik Kandungnya H. Helmi Hasan SE sebagai salah satu Cagub, Zulhas enggan memberikan komentar.

Kemudian saat ditanyakan tujuan sosialisasi Empat Pilar Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI), Zulhas menyampaikan itu adalah sebagai landasan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. “Yang terdiri dari landasan ideologi, konstitusi, persatuan dan kesatuan, dan semangat keberagaman sebagai modal sosial membangun kekuatan bangsa Indonesia,” pungkas Kakak Kandung Helmi Hasan tersebut. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: