Rapid Tes untuk KPPS dan Pengaman TPS

Rapid Tes untuk KPPS dan Pengaman TPS

RBO, MANNA - Untuk memastikan seluruh petugas KPPS dan pengaman TPS terhindar dari Covid - 19 dilakukan rapid tes serentak se Kecamatan Bengkulu Selatan. "Alhamdulilah sebanyak 3.519 orang sudah kita lakukan rapid tes, dengan rincian KPPS berjumlah 7 orang dan pengaman TPS 2 orang dikalikan dengan jumlah TPS 391. Untuk itu bagi masyarakat tidak perlu khawatir lagi untuk datang ke TPS masing - masing untuk menyalurkan hak suaranya," kata Ketua KPU Bengkulu Selatan, Samsen Alpin,S.Pt, Minggu (29/11).

Tujuan dilakukannnya Rapid tes ini untuk memastikan bahwa petugas pelekasana Pilkada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati terbebas dari Covid - 19.

"Dengan bekerjasama dengan pihak Dinas Kesehatan, Kegiatan rapid tes ini bisa diselesaikan dalam satu hari dengan layanan disetiap Kecamatan. Bahkan saat ini seluruh komisioner KPU dan staf di sekretariat KPU kita bahkan PPK sudah selesai dirapid test, Semoga dengan adanya rapid tes ini tidak terjadi klaster baru yaitu klaster Pilkada," ucap Alpin

Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Bengkulu Selatan (BS),Siswanto S.Sos, M.Si mengatakan dalam hal ini pemerintah siap memfasilitasi agar proses Pilkada ini berjalan lancar dan aman. "Dalam kegiatan rapid tes ini kami sudah menyediakan petugas disetiap kecamatan untuk melakukan pemeriksaan terhadap KPPS dan petugas Pengaman TPS, Sehingga dalam sebelas kecamatan bisa dilakukan serentak, bagi masyarakat tidak perlu khawatir untuk datang mensukseskan Pilkada tahun ini, Karena seluruh petugas sudah tersedia peralatan standar Covid dalam pelaksaan nanti," pungkas Siswanto.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: