HUT Kepahiang ke 17, Bupati Rangkul Masyarakat Cegah Covid 19
RBO,KEPAHIANG- Tak terasa umur Kabupaten Kepahang tahun ini sudah sampai 17 tahun. Perlu diketahui bahwa Kabupaten Kepahiang dibentuk berdasarkan Undang-Undang nomor 39 tahun 2003 tentang pemekaran Kabupaten Kepahiang dan Kabupaten Lebong dari pecahan Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu. Sejarah mencatat pemekaran Kabupaten Kepahiang telah memberikan pengaruh yang sangat signifikan dalam segala aspek penyelengaraan unsur pemerintah, pembangunan dan masyarakat Kepahiang. Diusia yang ke-17 tahun belum begitu tua untuk sebuah Kabupaten, namun diusia ke-17 ini merupakan momentum yang tepat bagi pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Kepahiang untuk introspeksi diri sekaligus melakukan evaluasi terhadap pencapaian dan keberhasilan maupun kekurangan yang terjadi dalam mengemban amanah masyarakat Kabupaten Kepahiang.
"Dalam momen HUT Kepahiang kali ini dimasa pandemi virus corona atau Covid-19, kita belum dapat memastikan kapan Covid-19 akan berakhir, maka selaku Ketua satgas Covid-19 di Kepahiang kami menghimbau kepada masyarakat untuk disiplin pada diri masing-masing dalam mematuhi protokol kesehatan. Pencegahan Covid-19 ini tidak hanya bergantung pada memerintah daerah bersama TNI, Polri dan organisasi perangkat daerah saj, tetapi tanggung jawab sebua elemen masyarajat dalam mematuhi prokes 3M," jelas Bupati Kepahiang
Ditahun ini Pemerintah Kabupaten Kepahiang akan menyelsaikan pembangunan jalan. Beberapa pembangunan infrastruktur memang sempat tertunda akibat dari Covid-19 dan beberapa kegiatan belum dapat dilaksanakan akibat realokasi angaran, termasuk pembangunan infrastruktur yand dibiayai oleh Dana Alokasi Khusus (DAK) 2020. Namun demikian ada juga beberapa kegiatan yang dapat dikerjakan antara lain revitalisasi pasar tahap pertama untuk mempercantik pasar Kabupaten Kepahiang. Sebagaimana diketahui masa bhakti Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang periode 2016-2021 akan berakhir pada tangal 16 Februari 2021. "Pada kesempatan ini kami sampaikan bahwa kami terus berusaha menyelesaikan tugas-tugas sesuai dengan kemampuan yang ada dan waktu yang tersedia, kami telah berusaha sekuat tenaga dalam menjalankan tugas pemerintahan, membangunan dan kemasyarakatan. Namun demikian kami menyadari mungkin masih ada yang belum kami tuntaskan karena keterbatasan sumber daya yang dimiliki dan kendala yang dijumpai diluar perkiraan kami," sampai Bupati. (crv).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
- 2 MSCI Rilis Hasil Survei Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024
- 3 Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
- 4 Kader PPP Provinsi Bengkulu Protes dan Ajukan Mosi Tidak Percaya ke Pengurus
- 5 Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota
- 1 Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
- 2 MSCI Rilis Hasil Survei Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024
- 3 Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
- 4 Kader PPP Provinsi Bengkulu Protes dan Ajukan Mosi Tidak Percaya ke Pengurus
- 5 Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota