Belajar Tatap Muka dan Pesta Boleh, Tapi…

Belajar Tatap Muka dan Pesta Boleh, Tapi…

Dinkes Klaim  Penurunan Kasus

RBO >>>  BENGKULU >>>  Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, H Herwan Antoni, S.Km, M.Kes, M.Si menanggapi adanya kajian untuk beberapa kegiatan yang mulai diperbolehkan. Seperti sekolah tatap muka dan pesta pernikahan. Ia meminta masyarakat agar tidak salah kaprah. Dalam artian, diperbolehkan namun tetap menjaga prokes yang ada. Yaitu,  memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan menjadi prioritas bersama. Karena pandemi covid -19 merupakan virus mematikan hampir di seluruh dunia.

"Kemarin kita sudah rapat. Diperbolehkan pesta dan ada kajian belajar tatap muka. Namun sesuai dengan prokes. Tidak digelar seperti biasanya," ujar Herwan kepada radarbengkuluonline.com  Jumat (22/1).

Indikasi kajian ini, pasalnya telah melihat beberapa poin diantaranya. Dalam dua pekan ini adanya penurunan kasus di bawah 50 kasus. Bahkan, dua hari lalu hanya ada penambahan 2 kasus. Sedangkan angka kesembuhan terus meningkat. Rata-rata di atas 50 kasus per hari.

"Kita terus mengimbau masyarakat Bengkulu untuk menaati protokol kesehatan dengan cara memakai masker, mencuci tangan di air mengalir dan menjaga jarak agar tidak terpapar Covid-19, sehingga kasus virus corona di daerah terus menurun," katanya.

Dalam dua pekan terakhir pasien Covid-19 di Bengkulu lebih banyak sembuh dari pada penambahan kasus baru positif virus corona. Hal ini menyebabkan tidak ada lagi kabupaten dan kota di Bengkulu berada di zona merah penyebaran virus corona.

"Seluruh kabupaten dan kota di Bengkulu saat ini berada di zona kuning penyebaran virus corona. Status ini terus kita pertahankan dan berupaya menjadi zona hijau dengan meningkatkan ketaatan masyarakat melaksanakan protokol kesehatan bila berada di luar rumah dan menghindari kerumunan," ujarnya.

Herwan mengaku optomistis kasus Covid-19 di Bengkulu, akan melandai jika masyarakat daerah ini taat menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.  "Kalau kita semua sudah taat dengan protokol kesehatan, in sya Allah kasus virus corona di daerah ini segera hilang," tandasnya. (Bro)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: