15 KPM Banyumas Terima BLT DD

15 KPM Banyumas Terima BLT DD

RBO, ARGA MAKMUR - Pemerintah Desa Banyumas, Kecamatan Kerkap menindak lanjuti tentang pembagian Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) Dana Desa tahap pertama di tahun 2021. Maka pada hari Kamis (15/04/2021) kegiatan tersebut sudah direalisasikan, bersama Camat Kerkap Novi Indra,S.Sos didampingi Kasi PMDK Patonah,S.Ap, Kapolsek Kerkap IPDA. Suprapto, SH, M.H, Bhabinkamtibmas, Babinsa serta dihadiri Pendamping desa dan perangkat desa serta masyarakat yang menerima bantuan tersebut.

Acara berjalan dengan tertib dan lancar. Dalam penyaluran BLT DD bulan pertama ini ada 15 KPM sesuai hasil musyawarah yang telah disepakati bersama. Setiap keluarga mendapatkan bantuan sebesar Rp 300.000,- yang diterimakan satu bulan.

Dalam sambutannya Kepala Desa Banyumas Samidi menyampaikan, "Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak covid ini serta memenuhi syarat untuk menerima bantuan ini, dan diharapkan masyarakat tetap waspada dan berperan aktif dalam melaksanakan protokol covid - 19 ini sehingga dapat terhindar dari wabah ini," ujar dia.

Camat Novi Indra,S.Sos dalam kesempatan nya sekaligus membuka acara tersebut mengatakan kepada ibu bapak yang telah mendapatkan Bantuan Langsung Tunai dana desa (BLT DD) ini yang tidak tercover oleh dana seperti BNT, PKH, Bansos dan bantuan lainnya, ini lah diadakan di dana desa yaitu bantuan langsung tunai pada saat ini.

Disamping untuk BLT DD ,DD Desa Banyumas tahun 2021 ini juga untuk membangun Sarana Prasarana Desa ,serta untuk Pemberdayaan Masyarakat Desa.

“Kita masih fokus dengan upaya serius dalam menangani dampak Covid 19 di Desa Kita, BLT DD, Pembagian Masker, Hand sanitizer serta Pembentukan Covid 19 di desa. Namun pembangunan dan jalannya pemerintahan desa yang selalu melayani juga jadi fokus utama kita,” jelas Camat. Doa kita bersama wabah covid-19 ini semoga segera berakhir dan kita dapat hidup normal seperti dulu lagi. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: