SMKN 7 Kota Sukseskan One Day One Juz

SMKN 7 Kota Sukseskan One Day One Juz

RBO >>> BENGKULU >>>  Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 7 Kota Bengkulu untuk kegiatan siswa dan dewan guru di bulan Ramadan, pihaknya juga menerapkan program One Day One Juz. Sama halnya yang digaungkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot).

Dijelaskan Kepala SMKN 7 Kota, Destiana, M.Pd, program one day one juz ini dibuat seperti tadarusan. Dimana dalam satu hari, seluruh warga sekolah dan siswa dibagi menjadi 30 kelompok. Setiap kelompok sudah dibagi jadwal yang sudah ditentukan sekolah untuk membaca 1 juz Al-Quran masing-masing perkelompok tersebut. Selain itu, masih banyak lagi program keagamaan di bulan suci Ramadan yang dilakukan pihak sekolah. Seperti pesantren kilat dengan mendatangkan ustadz ternama di Bengkulu, salat dhuha berjamaah, lomba MTQ, dan diakhiri sebelum libur lebaran dengan berbagi bersama warga sekitar sekolah.

"Ya, jadwal kegiatan keagamaan selama bulan Ramadan, dimulai dari tanggal 15 April sampai 7 Mei 2021 nanti. Diharapkan siswa betul-betul mengikuti serangkaian kegiatan dari sekolah dengan maksimal," ujar Destiana kepada radarbengkuluonline.com  Senin (19/4).

Destiana juga berharap, baik itu siswa, orangtua, guru dan semua staf TU untuk lebih bersabar lagi dalam menjalani kehidupan, walau sampai saat ini masih dilanda pandemi Covid-19.

Dibulan suci Ramadan ini, dapat membentuk Akhlakul Karimah bagi anak-anak dan semua warga sekolah. Salah satunya dalam menghargai waktu, sehingga diharapkan seluruh warga sekolah tidak terlambat lagi datang ke sekolah.

Selain itu, dengan berpuasa bersama di bulan Ramadan ini juga dapat menjaga kesehatan dan kenyamanan hati diri masing-masing, sehingga terungkap dengan rasa syukur terhadap nikmat hidup yang diberikan Allah SWT. "Dengan adanya tadarusan, ceramah agama Islam, dan lomba-lomba bagi siswa ini, merupakan upaya untuk mengenalkan siswa lebih dalam kepada ayat-ayat Allah, karunia dan ciptaanNya," tutupnya. (ach)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: