106 KPM Desa Ulak Lebar Terima BLT

106 KPM Desa Ulak Lebar Terima BLT

RBO, MANNA - Menjelang hari Raya Idul Fitri banyak kebutuhan yang harus dipenuhi masyarakat. Baik itu berupa bahan pokok, pakaian dan sebagainya. Untuk meringankan beban masyarakat, dan 106 Keluarga Penerima manfaat (KPM) Desa Ulak Lebar mendapatkan bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp 300.000.

Kepala Desa Ulak Lebar, Herry Gunawan mengatakan pembagian BLT ini diberikan secara bertahap dimulai tahap pertama bulan Januari tidak bisa disalurkan secara serentak walaupun saat ini sudah memasuki bulan Mei.

"Pemerintah Desa minta maaf atas keterlambatan ini, tetapi hal ini bukan unsur kesengajaan tetapi ada beberapa hal yang harus dipenuhi oleh Pemerintah Desa untuk melakukan pencairan uang tersebut, bahkan untuk tahap kedua akan dicairkan kalau administrasi tahap pertama sudah diserahkan ke pihak BPKAD begitu seterusnya sampai bulan Mei," kata Herry di ruangannya Selasa(04/05).

Selanjutnya pada bulan Juni nanti akan dibagikan BLT ini secara bertahap setiap bulannya sampai bulan Desember 2021,semoga dengan adanya BLT ini masyarakat bisa sedikit terbantu dan memulihkan perekonomian masyarakat.

Untuk jumlah KPM tersebut jumlahnya sama dengan jumlah tahun 2020 yang lalu hanya orangnya saja yang berbeda, karena ada beberapa orang di tahun 2020 sudah mendapatkan bantuan lain seperti UMKM dan bantuan lainnya dan tidak berhak lagi mendapatkan BLT yang berasal dari dana desa.

Tidak lupa Pemerintah Desa juga menyampaikan bahwa saat ini penyebaran Covid - 19 terus saja berkembang,untuk itu pihaknya menghimbau menjelang hari Raya Idul Fitri ini untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan mematuhi tentang larangan yang disampaikan oleh Bupati Bengkulu Selatan

"Semoga dengan penyaluran ini, dikemudian hari tidak terjadi kerusuhan seperti tahun - tahun sebelumnya, karena sesuai aturan pembagian BLT tahun 2021 ini tidak ada lagi yang namanya penambahan tetapi boleh berkurang,dengan alasan penerima pindah ataupun meninggal," Pungkas Herry.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: