Aman, Hasil Monitoring Acara Pesta Pernikahan di Kecamatan Batik Nau

Aman, Hasil Monitoring Acara Pesta Pernikahan di Kecamatan Batik Nau

RBO >>>  BATIK NAU >>>  Satgas Covid-19 Kecamatan Batik Nau melakukan monitoring giat masyarakat yang melaksanakan pesta pernikahan di Kecamatan Batik Nau. Yakni di Desa Batik Nau dan Desa Durian Amparan. Hal ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang masih menggelar pesta di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 Kabuapaten Bengkulu Utara mematuhi protocol kesehatan agar dapat meminimalisir penyebaran Covid-19, khususnya di Kabupaten Bengkulu Utara.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Satgas Covid-19 Kabupaten Bengkulu Utara Koordinator Kecamatan Batik Nau, Markisman, S. Pi, MM bersama Camat Batik Nau, Sabani, SH, Kapolsek Batik Nau, Iptu. Alexander, SE, Kades Batik Nau, Nopen Dradinata, Kades Durian Amparan, Ade Indra Gunawan, Tim Satgas Covid-19 Kecamatan Batik Nau, Desa Batik Nau, Durian Amparan, Babinsa, Bhabin Kamtibmas dan Tim Nakes PKM Batik Nau, Minggu (22/08/2021).

Data yang berhasil dihimpun Satgas Covid-19 Kecamatan Batik Nau yang melakukan monitoring kegiatan masyarakat yang menggelar pesta pernikahan diawali dengan berkumpul di Posko Covid-19 Desa Batik Nau sekitar pukul 09.00 WIB, sebelum langsung ke lokasi.

Ketua Gugus Penanganan Covid-19, Sabani, SH yang menjabat sebagai Camat Batik Nau saat dikonfirmasi radarbengkuluonline.com  mengatakan, giat ini guna memastikan masyarakat agar tidak berkerumun dalam jumlah besar dan tetap mematuhi protocol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun. “ Hari ini kita lakukan monitoring ke rumah warga yang menggelar pesta pernikahan di Desa Durian Amparan dan Desa Batik Nau. Alhamdulillah dari hasil monitoring kita di lapangan, tidak menemukan kerumunam dalam jumlah besar. Warga yang menggelar hajatan juga tidak menggunakan hiburan organ tunggal,” jelas Camat Sabani.

Hal senada juga disampaikan Ketua Gugus Desa Batik Nau, Nopen Dradinata, yang mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protocol kesehatan kapan pun dan dimana pun dia berada.” Patuhi Prokes kapan pun dan dimana pun kita berada. Semoga kasus Covid-19 di Bengkulu Utara segera menurun dan kita juga bisa melakukan aktivitas seperti sedia kala,” ujar Nopen. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: