Forum TJSLP Sumbang Hampir Rp 2 M untuk Bengkulu Utara

Forum TJSLP Sumbang  Hampir Rp 2 M untuk Bengkulu Utara

RBO >>>  ARGA MAKMUR >>>  Sebanyak 9.000 alat tes swab antigen dan 255 tabung oksigen diserahkan secara simbolis oleh Forum Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (TJSLP)/Corporate Social Responsibility (CSR) dalam rangka penanganan Covid-19 di Kabupaten Bengkulu Utara, Senin (23/08/2021). Acara ini dilaksanakan bertempat di Posko Satgas Covid-19 BU.

Kegiatan penyerahan bantuan kegiatan TJSLP dihadiri Bupati Bengkulu Utara (BU), Ir H Mian, Ketua DPRD BU, Sonti Bakara, SHKajari Elwin Agustian Khahar, SH, MH diwakili Kasi Intel Kejari BU, Deny Agustian, SH Kapolres BU AKBP. Anton Setyo Hartanto, S. IK, MH, Dandim 0423/BU Letkon Inf Agung Pramudyo Saksono, S. Sos, M. S. I, Sekretaris Daerah, Dr Haryadi, Asinten 1, 2, 3, Kepala Bappedalitbang, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala BPBD BU, serta para pelaku usaha.

Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian menyampaikan, ini merupakan kerjasama antara para pelaku usaha secara gotong royong bersama dalam rangka pencegahan dan penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Bengkulu Utara. "Dengan ini para pelaku usaha menyerahkan bantuan ke pemerintah daerah, dengan memberikan bantuan berupa alat medis yang berguna bagi masyarakat dan membantu pemerintah daerah dalam melakukan pemetaan dan tracing di Kabupaten Bengkulu Utara,"ucapnya.

Disampaikan Bupati Mian, atas nama Pemerintah Daerah, dia mengucapkan terimakasih bantuan dari para pelaku usaha tersebut. Ini merupakan atas permohonan bersama para FORKOPIMDA.

"Jika semua bantuan TJSLP ini dinilai dengan bentuk nominal mencapai 2 miliar, namun ini berupa alat seperti swab antigen dengan total 9.000 Pcs dan tabung oksigen sebanyak 255 tabung,"ujarnya.

Bantuan CSR TJLSP ini diberikan dari pihak PT.Alno Agro Utama, PT.Pamor Ganda, PT. Rodateknoindo Purajaya, PT. SIL, PT.Agricinal, PT. Cakrawala Dinamika Energi, PT. Firman Ketahun, PT. Bara Adhi Pratsma, PT.Bengkulen Mining, PT. Avika Utama, PT.Kaltim Global, PT. Sawit Mulya, PT.Titan Wijaya dan PT. Bank Bengkulu. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: