Nuansa Cita Rasa, RM Bandungan Gugah Selera Dibuka

Nuansa Cita Rasa, RM Bandungan Gugah Selera Dibuka

radarbengkuluonline.com -  BENGKULU - Bagi pecinta Kuliner Sunda tidak mesti pergi jauh. Hari ini Rumah Makan (RM) Bandungan Citarasa Sundanese grand opening. Menariknya, Gubernur Bengkulu diundang dan sekaligus untuk mencicipi masakan yang dipersiapkan.

Pengelola RM Bandungan, Ahmad kepada radarbengkuluonline.com menyampaikan bahwa nantinya setelah grand opening operasionalnya akan dibuka mulai pukul 10.00-22.00 WIB. Adapun yang menjadi spesial masakan yakni ciri khas Sunda. Mulai dari sambal, lalapan hingga makanan ringan tradisional yang kental citarasa masakan Sundanese/Sunda.

"Besok (hari ini-red) kita grand opening. Kami mengundang Bapak Gubernur Bengkulu untuk mencicipi masakan yang segar langsung  dan merasakan nuasa ruang makannnya yang bertemakan alam dengan ciri khas Sunda. Adapun makanan-makanan kecil seperti kue dan minuman tradisional kita juga persiapkan. Silahkan masyarakat Bengkulu untuk mencoba masakan dari rumah makan kami ini. Harga mulai dari Rp 15.000 an," beber Ahmad.

Rumah Makan Bandungan Citarasa Sudanese ini bisa menyiapkan hidangan banyak untuk acara rapat dan arisan juga. Adapun hiburan tidak tanggung-tanggung yang mana tiap hari akan ada life musik dan musik band dihari Sabtu atau Minggu saja. BACA JUGA: Bisnis Skincare MS Glow yang Menjanjikan

Adapun para pekerja/karyawan, sambungnya, adalah putra-putri Bengkulu. Namun koki dan beberapa staf penting tetap kita datangkan langsung dari Bandung.

Ia juga menambahkan bahwa walaupun tanah kelahirannya di Tanah Sunda (Jawa Barat), namun kecintaan dan kesungguhan hatinya untuk menjadi orang Bengkulu sangat kuat.

"Karyawan kami nantinya anak-anak Bengkulu semua mas. Namun koki dan staf penting lainnya aja yang kami boyong langsung dari Bandung. Ini agar citarasa Sunda yang mantap tetap tersajikan. Kecintaan saya di Bengkulu tidak main-main mas. Sampai saya pernah bilang sama pak RT setempat, jikala saya wafat maunya disini saja dimakamkan. Karena Bengkulu sudah menjadi rumah bagi saya dan keluarga saya," ucapnya.(Ae-4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: