Herwan Antoni: Tidak Ada Varian Omicron di Bengkulu
radarbengkuluonline.com, BENGKULU - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi (Dinkes) Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni menegaskan, saat ini belum ada kasus positif Covid-19 varian omicron di Bengkulu.
Dijelaskannya, pihaknya sudah mengirimkan satu sampel tanggal 5 Januari 2022, dan keluar hasil sampel 26 Januari 2022. Hasilnya, bukan varian omicron. Jadi, kata Herwan, dari hasil yang didapat, dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Litbangkes), terkait sampel yang dikirim kasus positif usia 13 tahun tidak terdeteksi varian omicron.
Selain itu, lanjutnya, ada 8 sampel dikirim ke Litbangkes masih dalam proses. Jadi, belum ada varian omicron di Bengkulu. Apalagi, sampel yang dikirim prosesnya masih panjang. Karena, se-Indonesia. Seluruh pemeriksaan itu ke Litbangkes. "Pengalaman pertama saat mengirim sampel, jangka waktunya sampai 20 hari baru dapat hasilnya," ujar Herwan, kepada radarbengkuluonline.com, Rabu (2/2).
Informasi yang didapatkan pihaknya, terkait pemeriksaan sampel di Litbangkes, waktu pemeriksaan giliran, proses pemerikasaan juga panjang. Beda dengan pemerikasaan PCR biasa. "Dasar penyataan bahwa ada varian omicron itu dari pusat. Bukan dari kita. Kalau khusus kasus konfirmasi positif Covid-19 dari Lab Kota, Rejang Lebong, Rumah sakit di Kota," tuturnya. (ach)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 3 Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
- 4 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 5 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 3 Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
- 4 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 5 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano