Layanan SENYUM Manjakan Pelanggan BRI
radarbengkuluonline.com, BENGKULU - PT.Bank Rakyat Indonesia (BRI) terus membuat program unggulan untuk memanjakan para nasabahnya. Pimpinan Cabang BRI Bengkulu, Ronaldo Nasution menjelaskan, salah satunya dengan membuat program layanan berupa penyediaan kantor satu atap yang diberi nama "Senyum" atau Sentra Layanan Ultra Mikro (Senyum).
Dijelaskan, layanan "Senyum" ini hasil kerjasama tiga BUMN. Yakni PT.Bank Rakyat Indonesia (BRI), PT.Permodalan Nasional Madani (PNM), dan PT.Pegadaian. "Layanan "Senyum" ini memberikan berbagai kemudahan plus keuntungan bagi nasabah," jelasnya, Jumat (18/3).
Menurutnya, dengan adanya program Senyum tersebut, nasabah bisa nmendapatkan layanan dari BRI, Pegadaian, dan PNM sekaligus dalam satu tempat yang sama. "Dengan adanya layanan Senyum ini akan semakin mempermudah masyarakat yang ingin mendapatkan layanan ultra mikro yang lengkap dalam satu atap, otomatis juga bisa lebih dekat dan efisiensi waktu," jelasnya. Sementara itu, Kabag SEI Kanwil BRI Lampung Novitasari menjelaskan, kantor satu atap bernama 'Senyum' unit kerja Kanwil BRI Lampung salah satunya berada di Lampung Tengah. Tepatnya berada di Desa Tebanggi Subing.
"Dengan adanya layanan Senyum secara otomatis bisa lebih dekat dan efisiensi waktu sekiranya nasabah ingin membutuhkan pelayanan, baik itu dari BRI, PNM, matau Pegadaian," jelasnya. (ags)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Perbandingan Mobil Toyota Rush Bekas vs Honda BR-V Baru: Mana yang Lebih Worth It?
- 2 Perhiptani Mukomuko Sambut Antusias Rencana Penyuluh Pertanian Ditarik Pusat, Jadi Pegawai Kementan
- 3 4 Cara Mengatasi Tanda Silang Merah yang Menghambat Seleksi PPG Bagi Guru Tertentu
- 4 Lokasi Pemutihan Pajak Kendaraan di Bengkulu Diserbu Warga
- 5 Perbandingan Mobil Daihatsu Sigra vs Honda City Hatchback
- 1 Perbandingan Mobil Toyota Rush Bekas vs Honda BR-V Baru: Mana yang Lebih Worth It?
- 2 Perhiptani Mukomuko Sambut Antusias Rencana Penyuluh Pertanian Ditarik Pusat, Jadi Pegawai Kementan
- 3 4 Cara Mengatasi Tanda Silang Merah yang Menghambat Seleksi PPG Bagi Guru Tertentu
- 4 Lokasi Pemutihan Pajak Kendaraan di Bengkulu Diserbu Warga
- 5 Perbandingan Mobil Daihatsu Sigra vs Honda City Hatchback