BLT DD Talang Pasak Disalurkan, Penerima Wajib Vaksin

 BLT DD Talang Pasak Disalurkan, Penerima Wajib Vaksin

radarbengkuluonline.com, KERKAP - Pemerintah Desa Talang Pasak, Kecamatan Kerkap, Kabupaten Bengkulu Utara telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022 kepada 15 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Saat dijumpai radarbengkuluonline.com  di ruang kerjanya tadi siang, Kepala Desa Talang Pasak, Herman Zohri melalui Sekdes Heri Wanto menjelaskan, dalam penyaluran BLT DD kali ini penerima diwajibkan sudah vaksin. Bagi yang belum vaksin harus divaksin dulu.

"Kemarin sudah kita salurkan kepada 15 KPM, masing-masing menerima uang tunai sebesar Rp. 900.000,- untuk bulan Januari, Februari dan Maret," kata Heri.

Heri menambahkan, dalam penyaluran BLT kali ini pemerintah mewajibkan penerima manfaat harus sudah vaksin Covid-19. "Kali ini penerima wajib vaksin. Kemarin masih ada yang belum vaksin. Jadi, kita juga bekerjasama dengan Puskesmas untuk melakukan vaksinasi," jelas Sekdes Heri Wanto.

Diketahui penyaluran BLT DD Talang Pasak dikomandoi langsung Kades Herman Zohri yang dihadiri Camat Berhar, S. Ip, Kasi PMD Fatonah, BPD, Jajaran Pemdes, Pendamping Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: