Siswa Dilarang Coret Seragam dan Konvoi Saat Kelulusan

Siswa Dilarang Coret Seragam dan Konvoi Saat Kelulusan

radarbengkuluonline.com, KETAHUN - Dengan telah dikeluarkannya hasil kelulusan bagi siswa/i Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) sederajat, maka tentu hal yang biasa dilakukan pelajar dalam melakukan perayaan diantisipasi pihak sekolah. Contohnya, SMAN 5 BU yang telah mengeluarkan surat ederan kepada siswa/i untuk tidak melakukan perayaan dengan mencoret coret baju serta konvoi di jalanan hingga menimbulkan kerumunan. Hal itu dikatakan Kepala SMAN 5 BU, Muhammad Zaenudin M.Pd kepada radarbengkuluonline.com, tadi siang.

Kepsek menjelaskan, pihak sekolah telah mengimbau siswa/i agar tidak melakukan perayaan eforia secara berlebihan. Sekolah juga melarang siswa/i mencoret seragam sekolah serta berkonvoi di jalanan hingga bisa menimbulkan hal yang tidak diinginkan.

"Mengantisipasi kebiasaan perayaan kelulusan pelajar, maka kami mengeluarkan surat edaran tentang larangan melakukan perayaan yang berlebihan. Seperti mencoret seragam, berkonvoi di jalanan hingga menimbulkan kerumunan," ungkap Kepsek.

Ditambahkan Kepsek, dalam kelulusan tahun 2022 ini,100 persen siswa/i kelas XII SMAN 5 BU dinyatakan Lulus. Ada sebanyak 229 siswa/i yang dinyatakan lulus. "Alhamdulilah 100 persen anak kelas XII lulus. Ada sebanyak 229 siswa/i yang dinyatakan lulus tahun ini."

Kepsek pun berterimakasih atas kerja keras Dewan Guru. Tentu hal tersebut menjadi salah satu prestasi bagi pihak sekolah dan murid SMAN 5 BU. "Hal ini tidak lepas dari peran guru dalam mendidik siswa/i. Dengan 100 persen kelulusan,tentu menjadi salah satu prestasi pihak sekolah."

Sekadar informasi, dalam kegiatan perlombaan Ramadan Berkah 1443 H yang diadakan Gubernur Bengkulu bagi para pelajar dan dewan guru se Provinsi Bengkulu saat Ramadan beberapa waktu lalu. SMAN 5 BU menjadi salah satu juara dalam perlombaan tersebut. Dari kategori murid, dewan guru serta Kepala SMAN 5 BU mendapat juara dari semua kategori yang ada.

"Prestasi terbaru kami ada pada saat perlombaan Ramadan Berkah yang diadakan Gubernur Bengkulu. Ada tiga kategori perlombaan. Yaitu kategori murid, dewan Guru dan Kepala Sekolah. Alhamdulilah semua kategori kita mendapat juara," jelas Kepsek. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: