M Zacky: Tidak Semua Mulus, Banyak Meraih Prestasi

M Zacky: Tidak Semua Mulus,   Banyak Meraih Prestasi

Moh.Zacky Ramadhan memperlihatkan penghargaan yang diterimanya-Miranti-

BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Moh.Zacky Ramadhan merupakan mahasiswa dari program studi ilmu Alquran dan Tafsir Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah Universitas Islam Negeri Fatmawati Soekarno. 

 

 

Zacky, Putra Jawa Timur ini merupakan salah satu mahasiswa yang memiliki prestasi, baik di bidang akademik maupun non akademik.

 

 

Diantaranya Hafidz 30 juz Al Quran, peraih gelar non akademik CPS, Duta FUAD, Mahasiswi berprestasi UIN FAS tingkat provinsi , Nasional , Juara 1 Syarhil Hadits Nasional UIN Suska Riau.

BACA JUGA: Menang Telak, Garuda FC Bantai Kayu Arang FC 6-0

 

 

Kemudian, uara 1 Cerdas Cermat Keagamaan UIM Indonesia, Juara 1 Fhoto kontes Nasional Bandung, juara 2 Videografi Nasional Stei Sebi Bandung, Juara 2 Pidato Nasional Eoc Makasar.

 

.

'' Setiap segala sesuatu yang kita lakukan pasti memiliki halangan dan rintangan begitu juga Zacky.''

 

 

Jalan memang tidak selalu mulus, ada saja yang harus dikorbankan, baik tenaga, waktu terlebih pikiran, bahkan harta ataupun finansial.

BACA JUGA: Tingkatkan Kaderisasi, Pelantikan Pengurus Cabang PMII Kota Bengkulu Berjala Khidmat

 

 

"Alhamdulillah saya luar biasa senang dengan pencapaian selama ini, dan pastinya juga gembira dan tidak terbayangkan sebelumnya akan ada pada titik ini, semoga ini bisa menjadi inspirasi dan motivasi teman-teman." 

 

 

Setiap orang pasti memiliki impian, tentu target boleh tinggi, namun harus sesuai kadar kemampuan kita.

 

 

'' Niatkan semuanya karena Allah, jangan lupa meminta doa kepada kedua orang tua dan guru, belajar dari pengalaman yang sudah ada, jangan takut  mencoba,  gagal adalah sebuah pembelajaran.''

BACA JUGA:Sukses, Hadiah Gebyar Milad STIESNU Bengkulu Satu Abad NU Diserahkan

 

 

Motivasi terkuat zacky adalah orang tua dan para penjaga firman Allah, yakni ahlu Quran, karena orang yang dekat dengan Alquran akan dipermudah jalannya, baik di dunia maupun akhirat.

 

 

"Harapan saya ke depannya agar kiranya kiprah ini menjadi berkah dan bermanfaat untuk yang lainnya serta menjadi motivasi terus menjadi baik dan dengan segala pencapaian kedepannya yang lebih luar biasa."  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: