Mantap, Polres Mukomuko Sediakan Fasilitas Balik Lebaran Gratis

Mantap, Polres Mukomuko Sediakan Fasilitas Balik Lebaran Gratis

Kasat Lantas Polres Mukomuko, AKP. Fery Oktaviani Pratama-Seno-

MUKOMUKO, RADARBENGKULU.DISWAY.ID  - Usai mudik dan menjalani libur lebaran di Kabupaten Mukomuko, bagi masyarakat yang akan balik ke Kota Bengkulu mendapat fasilitas balik gratis dari Polres Mukomuko.

Pendaftaran mudik balik gratis ini dibuka selama 2 hari. Yakni mulai dari tanggal 24-25 April 2023.

 

 

 

 

"Ya pada tahun 2023 ini Polres Mukomuko melaksanakan balik mudik gratis untuk masyarakat tujuan dari Mukomuko kembali ke Kota Bengkulu," kata Kapolres Mukomuko, AKBP Nuswanto, SH.SIK.MH melalui Kasatlantas, AKP Fery Octaviari Pratama,SIK.MH didampingi KBO Lantas, IPTU, Dedi Napitupulu ketika dikonfirmasi, RADARBENGKULU.DISWAY.ID, Selasa (25/4).

BACA JUGA:Menteri Perhubungan, Kakorlantas Polri dan Jasa Raharja Pantau Suasana Mudik di Km 70 Tol Cikarang Utama

 

 

 

 

Fasilitas balik gratis yang dilaksanakan ini merupakan fasilitas arus balik gratis perdana yang dilaksanakan oleh Polres Mukomuko.

Dikatakan Kasat bahwa keberangkatan balik mudik Mukomuko ke Kota Bengkulu yakni tanggal 26 April 2023. Untuk titik kumpul keberangkatan balik Mudik gratis ini yakni di Pos Pelayanan Pandan Wangi, Kecamatan Kota Mukomuko.

BACA JUGA:Mobil Dinas di Provinsi Bengkulu juga Dapat Pemutihan Pajak

BACA JUGA:Membludak Pengunjung, Objek Wisata Pantai dan Muara Cemoro Sewu Diprioritaskan Pengamanannya

 

 

 

 

"Kita buka pendaftaran ini tanggal 24-25 April dan berangkat yakni besok (Hari ini,red) tanggal 26 April 2023 pukul 09.00 WIB,"terangnya.

Ditambahkan Kasat, bahwa balik Mudik gratis yang dilaksanakan oleh Polres Mukomuko ini untuk memberikan pelayanan dan kemudahan bagi masyarakat atau pemudik.

"Balik mudik gratis ini tidak lain untuk memberikan pelayanan dan kemudahan kepada masyarakat tujuan dari Mukomuko kembali ke Kota Bengkulu," pungkasnya. 

BACA JUGA:Ini Dia Juara Kapolsek Open Grasstrack 2023

BACA JUGA:Ingat-Ingat, Tidak Ada Tambahan Libur Bagi ASN di Bengkulu Selatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: