Alhamdulillah, 72 Rumah Warga Sido Luhur Dibedah

Alhamdulillah, 72 Rumah Warga Sido Luhur Dibedah

Bupati Seluma saat berkunjung ke Desa Sido Luhur Kecamatan Sukaraja-Wawan-

SELUMA, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Sebanyak 72 rumah warga tidak layak huni di Desa Sido Luhur, Kecamatan Sukaraja dibedah dalam program BSPS.  

Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Seluma, H. Hendarsyah, SIP, MT serta Kepala Dinas Perkimhub, Erlan Suadi, SP, M.Ap berkesempatan memasang peneng bedah rumah BSPS,  pada Selasa (16/5).

 

 

 

 

Acara ini  dihadiri Kepala Satker Perumahan dan Permukiman Provinsi Bengkulu, Kepala Balai Penyedia Perumahan Wilayah 4 Sumatera, Camat Sukaraja, Kepala Desa Sido Luhur, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas.

Kepala Desa Sido Luhur, Sutrisno menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Seluma yang telah menyempatkan hadir dalam syukuran dan pemasangan peneng penerima bantuan bedah rumah BSPS ini.

BACA JUGA: Momentum, Derta Rohidin Tingkatkan Gairah Perajin Bengkulu

 

 

 

 

"Semoga dengan adanya bantuan BSPS ini dapat membantu mengentaskan masalah kemiskinan di Kabupaten Seluma, khususnya di Desa Sido Luhur," sampai Sutrisno.

Sementara itu, Kepala Balai Penyedia Perumahan wilayah 4 Sumatera diwakili Kasi Wilayah 1 Nurmala  menyampaikan BSPS ini mempunyai 2 kategori. Yaitu bangunan baru dengan nilai 30 juta dan bangunan peningkatan rumah swadaya dengan nilai 20 juta rupiah.

 

 

 

 

"Desa Sido luhur mendapatkan bantuan BSPS sebanyak 72 unit rumah dan akan dilaksanakan pemasangan penengnya pada hari ini," ujar Nurmala.

Bupati Seluma, Erwin Oktavian SE menyampaikan, sekitar 100 unit rumah lagi yang akan kita perbaiki, dan kepada kades untuk selalu koordinasi dengan dinas terkait.

Bupati mengingatkan masyarakat agar selalu menjaga kesehatan.

 

 

 

 

 "Kepada masyarakat semuanya untuk tetap menjaga kesehatan dengan memperbanyak minum air . Karena cuaca akhir-akhir ini panas.''

Acara ini kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng tanda syukur atas suksesnya bedah rumah BSPS. Kemudian pemasangan peneng dan pemotongan pita. 

BACA JUGA:Pelajar di Mukomuko Terlibat Kasus Narkoba

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: