Samban Jaya Tuntas Salurkan BLT hingga Bulan Juni

Samban Jaya Tuntas  Salurkan BLT  hingga Bulan Juni

Pemdes Samban Jaya saat menyalurkan BLT DD kepada salah seorang warga untuk bulan Juni-berlian-radarbengkulu,disway.id

BATIK NAU, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Pemerintah Desa Samban Jaya, Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023 hingga bulan Juni.

 

 

 

 

 

Data yang berhasil dihimpun, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Samban Jaya penerima BLT DD sebanyak 38 KPM telah menerima uang tunai selama 6 bulan.

Penyalurannya telah disalurkan 2 tahap. Tahap pertama 3 bulan Januari, Februari dan Maret sebesar Rp. 900.000,- dan tahap 2 bulan April, Mei dan Juni sebesar Rp 900.000,-.

BACA JUGA:Menyingkap Tambo Suku Rejang di Provinsi Bengkulu (20) - Kerajaan Ditimpa Musibah Besar

 

 

 

 

 

Kades Samban Jaya, Misno menjelaskan, penerima BLT DD Samban Jaya tahun ini sebanyak 38 KPM telah menerima selama 6 bulan.

"Tahun ini KPM ada 38, hingga saat ini telah menerima selama 6 bulan," singkatnya.

Kades menjelaskan, 38 KPM ini murni sesuai kriteria yang ada dan tanpa tumpang tindih dengan penerima bantuan lainnya.

 

 

 

 

 

"38 KPM ini sesuai kriteria dan tanpa tumpang tindih dengan penerima bantuan lainnya. Semoga bantuan ini berguna dan bermanfaat," jelasnya. 

BACA JUGA:Dapat Penghargaan Ibu Negara, Bidan Yakinkan Bupati Mukomuko Soal Pertanian Organik

BACA JUGA:Serial Abunawas: Mencari Kambing Hitam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id / samban jaya tuntas salurkan blt hingga bulan juni