Kelebihan Burung Cucak Ijo Sumatera Impian Kicau Mania

Kelebihan Burung Cucak Ijo Sumatera Impian Kicau Mania

Kelebihan Cucak Ijo sumatera-Ist-

RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Ada yang bilang jika belum memiliki burung jenis ini maka disebut belum kicau mania sejati. Burung pemakan buah ini memiliki ciri khas berwarna hijau seluruh badannya. Ya burung ini dikenal dengan nama burung cucak ijo.

Cucak ijo merupakan salah satu jenis burung andalan para kicau mania, baik untuk dijadikan sebagai burung lomba maupun sebagai burung masteran dirumah. Ada beberapa jenis cucak ijo di Indonesia, salah satu jenis cucak ijo yang paling terkenal dan banyak dipelihara adalah cucak ijo Sumatera.

Cucak ijo Sumatera merupakan jenis cucak ijo yang berasal dari pulau sumatera, namun kebanyakan cucak ijo jenis disekitaran hutan Provinsi Lampung  dan Bengkulu. Banyak orang yang bilang kalau cucak ijo sumatera adalah jenis paling bagus untuk dijadikan sebagai gacoan lomba.

Ya memang benar, burung jenis ini memang mempunyai karakter yang lebih unggul daripada jenis lain untuk diikutkan dalam lomba. Namun apa saja sih kelebihan cucak ijo sumatera ketimbang jenis cucak ijo lain? Berikut penjelasannya.

Kelebihan Cucak Ijo Sumatera :

Dari segi suara, tipe Suara Roll Tembak.  

Menurut Om Jamaludian salah satu pemilik depot burung Bu De Sani Depan Loket Damri Kota Bengkulu menjelaskan, cucak ijo sumatera mempunyai intonasi kicau yang berbeda dengan jenis lain, tipe suara cucak jenis ini roll tembak, dengan tipenya yang ngerol dan nembak sehingga burung jenis ini sangat bagus untuk dijadikan burung lomba.

Kelebihan kedua, memiliki suara Nyaring & Melengking, burung jenis ini mempunyai ciri khas suara kicauan yang melengking ditelinga, sehingga saat nembak di arena lomba akan terdengar jelas oleh juri.

Kelebihan ketiga, burung jenis ini memiliki Mental Yang Bagus, 

BACA JUGA:10 Burung Favorit Kicau Mania, Nomor 5 Mencuri Perhatian dan Harganya Selangit, Nomor 8 Pantang Kalah

Cucak ijo merupakan burung tipe semi fighter, sehingga kadang keluar jiwa tarungnya kadang juga cuma diam saat melihat musuh . Sebagian besar Cucak ijo sumatera mempunyai mental bawaan alam yang bagus, jadi kita hanya perlu mempolesnya sedikit agar mental CI benar-benar siap tarung beradu kicauan.

Demikian kelebihan dari burung jenis ini, dan ulasan selanjutnya kami akan memberikan informasi singkat cara Merawat Cucak Ijo Sumatera yang sebenarnya tidak begitu rumit. Namun  perlu ketelatenan dan keseriusan saja. 

Perawatan harian burung ini tetap sama dengan cucak ijo jenis lain. Seperti diembunkan setiap pagi agar kondisi birahi stabil dan kualitas pernafasan burung tetap terjaga. Selain diembunkan, CI juga perlu dimandikan, diumbar, dimasteri, dan dijemur sesuai prosedur rawatan harian cucak ijo. Jika saat cucak ijo mau dilombakan, lakukan juga perawatan cucak ijo khusus lomba agar gacoan CI anda tampil maksimal di arena lomba. Demikian informasi singkatnya, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. (**).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id