Kapolda Bengkulu Berbagi Bantuan Sosial Langsung ke Masyarakat di Bengkulu Utara

Kapolda Bengkulu Berbagi Bantuan Sosial Langsung ke Masyarakat di Bengkulu Utara

selain memantau lalu lintas jelang lebaran, kapolda bengkulu membagikan 100 paket bantuan sosial kepada masyarakat kabupaten bengkulu utara-ist-

RADAR BENGKULU - Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs. H. Armed Wijaya, M.H., melakukan kunjungan kerja di wilayah hukum Polres Bengkulu Utara pada Kamis (04/04/2024).

Selain memantau situasi kamtibmas menjelang lebaran, Kapolda Bengkulu juga memberikan 100 paket bantuan sosial berupa sembako kepada masyarakat di Kabupaten Bengkulu Utara, yang diselenggarakan di halaman Mapolres Bengkulu Utara.

Dalam sambutannya, Kapolda Bengkulu menyampaikan bahwa kegiatan bantuan sosial ini merupakan wujud kepedulian terhadap masyarakat Bengkulu yang masih membutuhkan uluran tangan mengingat naiknya harga bahan pokok.

Dengan harapan bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dan memenuhi kebutuhan dasar, terutama menjelang bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri.

"Kami hadir di sini untuk bersilaturahmi dengan warga Bengkulu Utara dan memberikan bantuan paket sembako. Semoga bantuan ini dapat membawa kebahagiaan menyambut hari lebaran," ujar Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs. H. Armed Wijaya, M.H.

Selama acara, Kapolda Bengkulu berdialog langsung dengan beberapa masyarakat penerima bantuan untuk memastikan bahwa bantuan tersebut tepat sasaran.

Salah satunya adalah Pak Makmun, seorang lansia berusia 92 tahun, yang mengucapkan terima kasih atas bantuan yang sangat bermanfaat bagi dirinya dan keluarganya.

Selain itu, Bu Yantinah yang lahir pada tahun 1944 juga menceritakan kisahnya yang hidup bergantung pada bantuan pemerintah dan masyarakat, sementara Pak Syarifuddin, seorang tukang sol sepatu keliling, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepedulian Kapolda Bengkulu.

"Terima kasih Pak Kapolda Bengkulu. Semoga sehat selalu, tambah rezekinya, aamiin," ucap Pak Syarifuddin.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh beberapa pejabat di lingkungan Polda Bengkulu, unsur Forkopimda, serta tokoh agama dan masyarakat Bengkulu Utara.

Ini merupakan salah satu upaya Kapolda Bengkulu dalam mempererat hubungan dengan masyarakat serta memberikan kontribusi nyata dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: