Tecno Phantom V2 Fold: HP Lipat Performa Mumpuni Dengan AMOLED FHD+, Harganya Ramah Dikantong!
Tecno Phantom V2 Fold: HP Lipat Performa Mumpuni Dengan AMOLED FHD+, Harganya Ramah Dikantong!-Ist-
RADAR BENGKULU - Tecno bersiap meluncurkan ponsel layar super lipat terbarunya yakni Tecno Phantom V2 Fold.
Meski tergolong kelas premium, namun harga ponsel layar lipat ini lebih murah dibandingkan ponsel sejenis. Sebelumnya, Tecno juga merilis Tecno Phantom V Fold.
Ponsel ini mengejutkan pasar karena banderol harga ponsel tersebut jauh lebih murah dibandingkan ponsel layar lipat lainnya yang ada di pasaran.
Mengutip dari laman resmi Phone Arena, Phantom V2 Fold muncul di situs BluetoothSIG.
Ponsel tersebut terdaftar dengan nomor model AE10 dan mendukung koneksi Bluetooth 5.3. Spesifikasi ponsel ini juga bisa Anda lihat di GeekBench.
Ponsel Tecno ini memiliki chip SoC MediaTek Dimensity 9000+ dengan RAM 12GB dan berjalan pada Android 14 multi-core 3844 pts.
Hasil tersebut menunjukkan ponsel layar lipat ini memiliki performa yang mumpuni.
Menurut pakar teknologinya, Tecno Phantom V Fold 5G yang diluncurkan tahun lalu punya fitur khas andalan dengan harga terjangkau.
Smartphone Tecno ini menggunakan chipset seri Dimensity 9000+, layar LTPO AMOLED 7,85 inci dengan refresh rate 10-120 Hz.
Dari segi kamera, ponsel ini memiliki tiga kamera dengan dua kamera berkekuatan 50 megapiksel, yaitu kamera utama dan kamera telefoto, serta kamera ultra lebar 13 megapiksel.
Di bagian depan, Tecno Phantom V Fold 5G memiliki kamera depan 32 megapiksel di layar sampul dan kamera depan 16 megapiksel di layar ponsel.
BACA JUGA:Ini Kisah Perjalanan Adi Idham Siregar dari Bengkulu Bersama Awardee LPDP
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: