Ingat, Kena Angin Duduk Itu Tidak Boleh Dikerik

 Ingat, Kena Angin Duduk Itu Tidak Boleh Dikerik

Tirta Mandira Hudhi -Wahyu Setiawati/Ist-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id - Biasanya, masyarakat ketika kena atau masuk angin duduk, maka dia akan memanggil orang untuk minta kerik badannya itu. Ini dimaksudkan agar  anginnya keluar.

Bolehkah? Ternyata,  masuk angin duduk itu tidak harus diobati dengan cara dikerik. Ini diungkapkan dokter Tirta Mandira Hudhi yang dilansir dari podcast Raditya Dika.

BACA JUGA:Ini Khasiat Batang Serai Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Belum Banyak Yang Tahu, Ini khasiat Tersembunyi dari Biji Mahoni

 

Menurut dokter Tirta Mandira Hudhi  angin duduk bukanlah sebuah penyakit akibat adanya udara yang masuk ke tubuh, melainkan kondisi henti jantung yang disebut cardiac arrest atau serangan jantung.

Faktor Risiko Serangan Jantung

Serangan jantung, termasuk angin duduk, biasanya disebabkan oleh penyempitan atau penyumbatan pembuluh koroner. Hal ini dapat dipicu oleh beragam faktor risiko. Seperti obesitas, tekanan darah tinggi, dan gaya hidup tidak sehat.

BACA JUGA: Ini Khasiat Daun Pucuk Merah Untuk Kesehatan

BACA JUGA:Belum Banyak yang Tahu, Biji Pepaya Boleh Dimakan, Intip 8 Khasiat Biji Pepaya

 

Kerikan saat  Masuk Angin Duduk

Banyak orang percaya bahwa kerikan dapat menyembuhkan masuk angin alias gejala infeksi demam. Namun, dokter Tirta telah menjelaskan bahwa kerikan tidak efektif dalam mengobati serangan jantung atau angin duduk.

Meski kerikan dapat membantu proses penyembuhan dengan cara membuat pembuluh perifer menjadi dilatasi dan memperlancar aliran darah, namun ini tidak relevan dengan kasus serangan jantung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu