HMPS KPI UINFAS Bengkulu Gelar Pameran Bertema Retro

 HMPS KPI UINFAS Bengkulu Gelar Pameran Bertema Retro

Muhamad Fadli Akbar-Wahyu Setiawati-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id - HMPS KPI UNIFAS Bengkulu dan Tim Sawo Matang mengadakan sebuah pameran unik bertajuk JADUL bertema retro atau vintage di Kampus UINFAS Bengkulu, Selasa, 29 Oktober 2024.

Acara mengusung semangat nostalgia bertujuan untuk mengajak para pengunjung mengenang masa lalu sekaligus memahami perkembangan teknologi sekarang. 

BACA JUGA: UINFAS Bengkulu Mengadakan Upacara Sumpah Pemuda, Mahasiswa Bilang Ini

BACA JUGA:KPI UINFAS Bengkulu Sukses Gelar Sekolah Kebangsaan Tular Nalar 3.0, Jalin Kerjasama dengan Mafindo

 

“ Tema retro dipilih karena dirasa efektif dalam menyampaikan pesan komunikasi visual dan membawa pengetahuan sejarah,'' ujar Koordinator Acara Muhamad Fadli Akbar saat ditemui RADAR BENGKULU di Kampus UINFAS Bengkulu, Selasa, 29 Oktober 2024.

Tidak hanya mengenalkan pengunjung pada perkembangan zaman, lanjutnya, pameran yang berlangsung dari tanggal 29-30 Oktober 2024 ini juga berperan sebagai wadah edukasi terkait evolusi teknologi kamera. Teknologi kamera yang pada masa lalu masih mengandalkan sistem manual dan mekanis yang kompleks, kini telah bertransformasi menjadi digital dan lebih mudah  untuk mengoperasikan digital modern sekarang.

BACA JUGA:Sukses, Sekolah Kebangsaan Tular Nalar Mafindo Bersama Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam UINFAS Bengkulu

BACA JUGA:Tetap Jalan, Kajian Rutin UKM Kerohanian UINFAS Bengkulu Hadirkan Nara Sumber Dr. Wira Hadi Kusuma M. SI

 


Inilah sebagian kamera yang ikut dipamerkan-Wahyu Setiawati-radarbengkulu

Dengan harapan, agar kegiatan ini membawa manfaat. Baik dari segi ilmu maupun pengalaman. Pameran retro “JADUL” diharapkan menjadi momen yang tidak terlupakan, serta meningkatkan apresiasi atas perkembangan teknologi yang telah berkembang pesat yang serba era digital. 

Dalam rangkaian Pameran Retro "JADUL," terdapat sebuah spanduk besar yang mencuri perhatian yang bertuliskan "KING OF FACULTY." Tulisan ini bukan sekadar hiasan,  banner tersebut menegaskan bahwa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) adalah satu-satunya prodi yang telah meraih akreditasi unggul.

BACA JUGA:Lestarikan Budaya, KPI TV UINFAS Bengkulu Produksi Film Dokumenter Lemang Tapai Khas Daerah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu