Disambut Ratusan Kepala Desa, Bukti Helmi Hasan Gubernur Baru Bengkulu yang Dinantikan

 Disambut Ratusan Kepala Desa, Bukti Helmi Hasan Gubernur Baru Bengkulu yang Dinantikan

Momen penyambutan ini tidak hanya menjadi tanda kepulangan sang gubernur baru Bengkulu, tetapi juga menjadi simbol dukungan kuat dari para pemimpin desa terhadap visi dan misi yang dibawa Helmi Hasan pasca retreat nasional-Windi-

 

“Kita tidak bisa hanya mengandalkan sumber-sumber yang sudah ada. Misalnya, melalui penguatan ketahanan pangan dan pembentukan badan usaha yang berorientasi pada peningkatan ekonomi daerah,” jelasnya.  

 

 

Helmi menekankan pentingnya kolaborasi antarprovinsi dalam mewujudkan tujuan tersebut. Menurutnya, sinergi dan dukungan antar daerah adalah kunci untuk menciptakan sumber pendapatan baru yang bermanfaat tidak hanya untuk satu daerah, tetapi juga untuk seluruh Indonesia.  

 

“Dengan kerja sama yang baik, saya yakin kita bisa menciptakan sumber pendapatan baru yang berkelanjutan. Ini bukan hanya untuk Bengkulu, tetapi untuk kemajuan seluruh bangsa,” ujar Helmi dengan penuh keyakinan.  

  

Penyambutan Gubernur Helmi Hasan tidak hanya menjadi momen seremonial, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi dan diskusi informal antara gubernur dan para pemimpin desa. Dalam kesempatan tersebut, Helmi sempat berbincang langsung dengan para Kades, mendengarkan aspirasi, dan menegaskan komitmennya untuk terus membangun komunikasi yang baik dengan seluruh elemen masyarakat. 

 

 

“Saya berharap, ke depan kita bisa terus bersinergi, saling mendukung, dan bekerja sama untuk kemajuan bersama,” kata Helmi. 

 

 

Kemudian Helmi juga menyampaikan program 100 hari kerja diantaranya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: