Bank Indonesia Terus Dorong dan Tingkatkan Investasi di Bengkulu

Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Bengkulu menggelar Dedicated Team Meeting (DTM) Regional Investment Relation Unit (RIRU) atau Pertemuan Tim Khusus Unit -Ist-
Selain mendorong investasi, RIRU juga berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas UMKM di Bengkulu agar siap bersaing di pasar ekspor.
Wahyu menjelaskan bahwa BI akan terus mendampingi UMKM melalui berbagai program pelatihan dan pendampingan.
“Kami ingin UMKM di Bengkulu tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan lokal, tetapi juga siap menembus pasar global. Ini adalah salah satu cara untuk meningkatkan perekonomian daerah,” ujarnya.
Kolaborasi antara BI, pemerintah daerah, dan instansi terkait dinilai sebagai kunci keberhasilan dalam meningkatkan investasi dan pertumbuhan ekonomi di Bengkulu. Wahyu menegaskan bahwa sinergi ini harus terus dijaga dan diperkuat.
“Kami tidak bisa bekerja sendiri. Dibutuhkan kolaborasi yang solid antara BI, pemerintah daerah, dan seluruh pemangku kepentingan untuk mencapai tujuan bersama. Yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bengkulu,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: