Pemdes Lubuk Sirih Ulu Bersihkan Tempat Ibadah dan TPU
Pemdes Lubuk Sirih Ulu laksanakn kebersihan rumah ibadah serta TPU.-Fahmi -
RBO, MANNA - Untuk menciptakan lingkungan yang nyaman, suci, dan khusyuk bagi umat yang beribadah, serta untuk menjaga kesehatan dan menciptakan toleransi antarumat beragama.
Dengan semangat gotong royong Pemerintah Desa Lubuk Sirih Ulu,laksanakn kebersihan tempat ibadah serta Tempat Pemakaman Umum(TPU),yang mana kebersihan fisik juga merupakan bentuk penghormatan terhadap tempat suci tersebut.
Kepala Desa Lubuk Sirih Ulu Ricky Astria mengatakan manfaat kebersihan tempat ibadah akan memberikan kenyamanan dan kekhusyukan bagi umat yang melaksanakan ibadah, Lingkungan yang bersih membuat ibadah terasa lebih tenang dan nyaman, serta membantu jamaah untuk lebih fokus dan mendalami spiritualitas yang dilakukan.
"Menjaga kebersihan tempat ibadah bukan hanya biar enak dilihat saja,dari segi kesehatan ,kebersihan, seperti membersihkan area wudhu dan toilet, membantu mencegah penyebaran kuman dan bakteri,apalagi setiap berwudhu kita selalu menggunakan air,dengan air yang bersih kesucian dalam beribadah bisa terjaga,"papar Ricky diruangnnya (24/10)
Membersihkan tempat ibadah adalah cara untuk menunjukkan rasa hormat dan penghargaan terhadap tempat ibadah itu sendiri dan kegiatan keagamaan yang dilakukan di dalamnya.Dengan melakukan kegiatan bersih-bersih bersama antarumat beragama dapat menumbuhkan rasa toleransi, kebersamaan, dan kerukunan sosial.
Kegiatan yang dilakukan untuk menjaga kebersihan tempat ibadah dapat membangun kesadaran kolektif di masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar,membersihkan tempat ibadah juga merupakan salah satu cara untuk memudahkan ibadah bagi sesama, karena kebersihan adalah salah satu syarat sah ibadah.
"Semoga dengan rasa kebersamaan yang kuat kita bisa menjaga tali silaturahmi,dengan gotong royong yang kita lakukan akan lebih mempermudah suatu pekerjaan,semoga hal ini bisa menanamkan rasa kebersihan disetiap jiwa agar selalu menjaga kebersihan dimapun kita berada,"pungkas Ricky.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
