Wakil Walikota Buka KMD Kwarcab Kota Bengkulu

Wakil Walikota  Buka KMD Kwarcab Kota Bengkulu

Wakil Walikota Bengkulu, Ronny PL Tobing SH-Ist/Mc-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id - Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Bengkulu menyelenggarakan kegiatan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) tahun 2025 di aula PGSD Unib, Jumat, 9 Mei 2025.

KMD Kwarcab Kota Bengkulu tahun 2025 dibuka secara resmi oleh Wakil Walikota Bengkulu, Ronny PL Tobing SH selaku Ketua Kwarcab Kota Bengkulu. Hadir pula Plt Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bengkulu, Ilham Putra, SH dan Camat Gading Cempaka.

BACA JUGA: Berhadiah Rp 100 Juta, Tim Inovasi Kota Bengkulu Dampingi Penginputan Inovasi Untuk Sekolah Dasar

 

Pada kesempatan itu digelar upacara pembukaan KMD Kwarcab Pramuka Mahir Tingkat Dasar Kwartir Cabang 0704 Kota Bengkulu yang mana pesertanya diikuti oleh para mahasiswa PGSD Unib smester VI  yang jumlahnya ada 160 orang.

Sedangkan untuk narasumber dan pengisi kegiatan ini dari pengurus kwartir cabang. Untuk diketahui juga, waktu kegiatan ini berlangsung selama 2 minggu di aula PGSD dan di kelas. Dengan rincian kegiatannya, tanggal 9-12 dan tanggal 16-18 Mei 2025 dengan kegiatan kemah 3 hari 2 malam. Untuk kegiatannya ada dua. Yaitu kegiatan secara teori dan praktik.

BACA JUGA:1.116 Peserta PPPK Kota Bengkulu akan Ikuti Test CAT di Hotel Merah Putih


Wawali Bengkulu foto bersama peserta saat Buka KMD Kwarcab Kota Bengkulu-Ist/Mc-radarbengkulu

Dalam sambutannya, Ketua Kwarcab Ronny PL Tobing menyampaikan, melalui kegiatan ini nanti dapat melahirkan dan membentuk calon pembina mahir, sehingga akan menjadi warga negara yang berjiwa pancasila, setia dan patuh kepada NKRI.

"Kemudian, dapat membangun dirinya secara mandiri dan bersama-sama bertanggung jawab dalam pembangunan negara. Serta memiliki kepribadian yang berjiwa patriotik, disiplin, dan taat hukum," ujar Ronny.

BACA JUGA:Kabag Kesra Kota Bengkulu Ikut Lepaskan Keberangkatan 86 Jamaah Calon Haji

 

Pada kesempatan itu pula Ronny atas nama pemerintah juga berpesan kepada seluruh teman-teman di pramuka untuk ikut membantu dan mendukung pemerintah dalam menjaga kebersihan.

"Kami imbauan dan memohon kepada teman-teman, adik adik, kakak kakak insan pramuka untuk menjaga kebersihan di lingkungan serta menjaga dan merawat fasilitas yang ada," tambah Ronny.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: